Haji Lulung Meninggal, Ahok Doakan Almarhum Diterima di Sisi Allah
Sementara itu, Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi menyampaikan duka cita mendalam atas berpulangnya Haji Lulung.
Kabar duka datang dari keluarga besar PPP. Ketua DPD PPP DKI, Jakarta Abraham Lunggana alias Haji Lulung meninggal dunia hari ini. Mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok menyampaikan duka cita atas berpulangnya Lulung.
"Turut berduka cita. Semoga arwah almarhum diterima di sisi Allah," kata Ahok saat dikonfirmasi, Selasa (14/12).
-
Kapan Lukman Hakim meninggal? Lukman Hakim meninggal di Bonn pada 20 Agustus 1966.
-
Apa yang dirayakan oleh Ahok dan Puput? Ahok dan Puput merayakan ulang tahun putri mereka dengan acara yang sederhana, namun dekorasi berwarna pink berhasil menciptakan atmosfer yang penuh semangat.
-
Bagaimana Ahok dan Puput Nastiti Devi menunjukkan kebersamaan saat berlibur? Mereka pun membagikan potret momen-momen kebersamaan saat liburan di akun Instagram miliknya.
-
Kapan Adipati Lumajang meninggal? Adipati Lumajang, (Putra/Cucu Suropati), meninggal dilereng selatan Gunung Semeru pada tahun 1767.
-
Kapan P.K. Ojong meninggal? Sebulan kemudian, Ojong meninggal dunia pada 31 Mei 1980.
-
Siapa saja yang ikut dalam pemotretan Natal 2023 bersama Ahok dan Puput? Ahok menunjukkan keserasiannya dengan sang istri, Puput, serta kedua anak mereka, Yosafat dan Sarah. Setiap potret memperlihatkan keintiman dan kebahagiaan, tak hanya antara Ahok dan Puput, namun juga dengan kedua anaknya serta sang ibunda yang tak pernah absen dari pemotretan.
Sementara itu, Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi menyampaikan duka cita mendalam atas berpulangnya Haji Lulung.
"Innaalillaahi Wainnaa Ilaihi Roojiuun, duka cita mendalam atas meninggalnya sahabat saya Haji Lulung, kami semua di warga DKI sangat kehilangan sosok beliau," kata Pras.
Pras mengenang sosok Haji Lulung sebagai tokoh masyarakat yang bersahaja dan baik hati. "Beliau benar-benar sosok yang bersahaja dan pekerja keras. Sedih mendengar berita mendadak seperti ini," kenang Pras.
Politikus PDI Perjuangan itu mendoakan agar amal ibadah Haji Lulung diterima Allah SWT. "Orang baik Insyaallah diterima Allah SWT. Semoga amal ibadah beliau diterima di sisi Allah dan keluarga selalu kuat," pungkas dia.
Sebelumnya, kabar berpulangnya Lulung dibenarkan Ketua DPP PPP Ahmad Baidowi alias Awiek.
"Innaalillaahi Wainnaa Ilaihi Roojiuun. Baru saja kabar dukacita. Ketua DPW PPP DKI abanda Haji Lulung Meninggal Dunia pada Selasa, 14 Desember 2021 Jam 10.51," kata Awiek pada wartawan, Selasa (14/12/2021).
Lulung menghembuskan napas terakhir di RS Harapan Kita Jakarta Barat karena sakit jantung yang dideritanya.
Reporter: Delvira H
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Mengenang Haji Lulung, Sosok Pengusaha dan Politisi Betawi Asal Tanah Abang
Haji Lulung Meninggal Dunia
Klarifikasi RS Harapan Kita soal Kabar Haji Lulung Dibuat Koma
Kondisi Terbaru Haji Lulung yang Terkena Serangan Jantung
Haji Lulung Kena Serangan Jantung, Kini Dirawat di RS Harapan Kita
Bamus Betawi Haji Lulung Dapat Jatah Dana Hibah Rp3 Miliar