Hani sebut Jessica keluar grup WhatsApp usai kematian Mirna
Hani mengaku tetap berkomunikasi dengan Jessica secara pribadi.
Boon Juwita alias Hani dihadirkan sebagai saksi dalam sidang kasus pembunuhan Wayan Mirna Salihin. Hani sempat mengungkapkan sikap berbeda terdakwa Jessica Kumala Wongso setelah peristiwa tersebut.
Majelis hakim sempat bertanya apa yang dilakukan Jessica pasca meninggalnya Mirna. Menurut Hani, Jessica tiba-tiba keluar dari grup chat di WhatsApp. Dalam grup berisi empat sekawan itu hanya Hani dan Vera yang tetap bertahan.
"Setelah kejadian apakah ada yang left dari group WhatsApp?" tanya hakim.
"Ada, Jessica. Saya dan Vera tidak," jawab Hani.
"Tahu alasannya?" tanya hakim ke Hani. "Saya tidak tahu," jawab Hani lagi.
Meski sudah left group, Hani mengaku tetap berkomunikasi dengan Jessica secara pribadi. "Saya dengan Jessica mulai perbincangan di private chat," ucapnya.
Hani dihadirkan sebagai saksi kunci dalam kasus pembunuhan ini. Selain Mirna dan Jessica, Hani juga hadir saat ketiganya bertemu di Kafe Olivier Grand Indonesia.