Hari ini seluruh staf AirAsia dari ASEAN terbang ke Surabaya
Bantuan ini merupakan bentuk solidaritas staf AirAsia yang berada di lingkup ASEAN.
Chief Executive Officer (CEO) AirAsia, Tony Fernandes mengatakan, hari ini seluruh staf AirAsia dari ASEAN, India, dan Jepang akan terbang menuju Surabaya. Mereka, lanjut Tony, akan bekerja membantu staf AirAsia yang berada di Indonesia.
Pernyataan tersebut dinyatakan Tony melalui akun Twitter pribadinya, Rabu (31/12). Bantuan ini merupakan bentuk solidaritas staf AirAsia yang berada di lingkup ASEAN.
"Staf dari seluruh ASEAN, India dan Jepang akan terbang ke Surabaya untuk membantu staf di Indonesia . Hal ini untuk menunjukkan bagaimana ASEAN seharusnya."
Tony juga berharap, dirinya dapat terbang ke Pangkalanbun, Kalimantan Tengah yang merupakan Pusat evakuasi identifikasi para jenazah penumpang AirAsia sebelum diterbangkan ke Surabaya.
"Saya berharap dapat terbang ke lokasi penampungan untuk berterimakasih kepada setiap orang untuk menempatkan dalam begitu banyak usaha dalam mencari lokasi jatuhnya pesawat. Dan tetap dapat memberikan informasi kepada setiap orang."
Untuk diketahui, pencarian hari ketiga AirAsia QZ8501 membuahkan titik terang setelah serpihan pesawat dan sejumlah korban ditemukan di perairan sekitar Pangkalanbun, Kalimantan Tengah. Sampai saat ini, sudah 6 jenazah ditemukan dari lokasi jatuhnya pesawat.