Hasil rekapitulasi surat suara 4 TPS di Gubeng Surabaya dicuri
Hilangnya rekapitulasi surat suara tersebut juga merepotkan petugas PPK yang akan melakukan perhitungan.
Panitia empat TPS di Kelurahan Gubeng, Surabaya, Jawa Timur bingung. Sebab, rekapitulasi surat suara di TPS 02, 09, 20 dan 28 hilang dan belum ditemukan hingga sekarang, Jumat (11/4).
Menurut salah satu anggota PPS satu dari empat TPS yang kehilangan rekapitulasi surat suara, Rahmadi, dugaan sementara hilangnya rekapitulasi surat suara itu, karena dicuri orang.
"Hilangnya tentu saja diambil orang. Dan baru diketahui hilang Kamis malam kemarin. Yang pasti, karena kasus ini, akan merepotkan kita semua. Sebab yang asli sudah dimasukkan ke kotak suara," keluh dia, Jumat (11/4).
Tak hanya bikin repot panitia, beberapa tim sukses dari masing-masing Caleg atau warga yang ingin tahu hasil rekapitulasi suara, terpaksa harus menunggu perhitungan di PPK atau di Kantor Kecamatan Gubeng.
Topik pilihan: KPU | Quick Count Pemilu 2014 | Koalisi
-
Kapan KPU DKI Jakarta mengumumkan hasil perhitungan suara Pemilu 2024? Adapun KPU DKI Jakarta memperoleh hasil suara sah ini setelah menuntaskan rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara tingkat provinsi DKI Jakarta Pemilu serentak (Pilpres, DPR RI, DPD, DPRD) 2024 sejak 7-9 Maret 2024.
-
Apa yang dilakukan KPU Jakarta Utara terkait surat suara DPRD DKI Jakarta untuk Pemilu 2024? KPU Jakarta Utara mulai melakukan proses pelipatan suarat suara DPRD Provinsi Jakarta yang melibatkan puluhan pekerja dari kalangan warga sekitar. KPU setempat mulai melakukan proses penyortiran dan pelipatan surat suara secara bertahap.
-
Siapa saja yang hadir dalam rapat pleno rekapitulasi Pilpres 2024 di KPU RI? Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI) terus melangsungkan rapat pleno, hasil rekapitulasi Pilpres 2024.
-
Kapan KPU akan mengumumkan hasil resmi Pilpres 2024? Sebagai informasi, sengketa hasil Pilpres 2024 akan disidangkan ke MK pasca KPU mengumumkan hasil resminya pada 20 Maret 2024.
-
Bagaimana KPU mengesahkan suara Prabowo-Gibran? Sebelum mengesahkan perolehan suara itu, August Mellaz menanyakan pendapat kepada para saksi dan Bawaslu yang hadir. Setelah mereka setuju, Mellaz pun mengesahkan suara itu dengan mengetok palu.
-
Data apa yang bocor dari situs KPU? Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi mengatakan, data yang bocor dari situs resmi Komisi Pemilihan Umum (KPU) merupakan data DPT.
Perhitungan suara di tingkat kecamatan itu, kata Rahmadi, akan dilakukan pada Sabtu besok. "Selain itu, hilangnya rekapitulasi surat suara tersebut juga merepotkan petugas PPK yang akan melakukan perhitungan."
Lebih jauh dia menjelaskan, rekapitulasi surat suara yang hilang itu sebanyak empat bendel dari hasil pemungutan suara di empat TPS, yaitu TPS 02, 09, 20 dan 28. Saat hilang, rekapitulasi surat suara itu tertempel di Kantor Kelurahan Gubeng, Kecamatan Gubeng, Surabaya.
"Di Gubeng sendiri ada 120 TPS. Dan hingga Jumat siang, belum dilakukan rekapitulasi di tingkat kelurahan. Sedangkan untuk kotak suara, saat ini masih dijaga petugas PPK, polisi dan TNI," tandas dia.
Sementara itu, salah seorang warga Wadio, Salopitha mengatakan, warga di sekitar kompleks itu tidak memilih karena tidak mendapat kertas undangan pemilu.
Baca juga:
Ditinggal pekerja las, gedung film di Otista Raya terbakar
Tak dapat suara, Caleg di Ambon demo di beberapa desa
LSI: Peta politik pilpres berubah jika lahir poros tengah
Jenderal Moeldoko & Ryamizard masuk radar PDIP untuk cawapres
PKPI cuma dapet 1%, Bang Yos tetap pede dilamar partai lain