Hingga Hari Ini, Sudah 116.861 Spesimen Dites Covid-19
Menurut Yurianto, angka tersebut didapat dari pemeriksaan sebanyak 86.061 orang pasien. Dari jumlah tersebut, kata Yurianto ada 11.587 orang yang terkonfirmasi positif Covid-19. Hal itu mengalami penambahan 395 orang dibanding hari sebelumnya.
Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19, Achmad Yurianto menyebut sudah 116 ribu lebih spesimen telah diperiksa menyangkut uji Covid-19.
"Jumlah spesimen yang kita periksa sampai hari ini sebanyak 116.861 spesimen," ujar Achmad Yurianto melalui konferensi pers daring BNPB, Senin (4/5).
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Kapan kasus Covid-19 pertama di Indonesia diumumkan? Presiden Jokowi mengumumkan hal ini pada 2 Maret 2020, sebagai kasus Covid-19 pertama di Indonesia.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
-
Apa itu virus? Virus adalah mikroorganisme yang sangat kecil dan tidak memiliki sel. Virus merupakan parasit intraseluler obligat yang hanya dapat hidup dan berkembang biak di dalam sel organisme biologis.
Menurut Yurianto, angka tersebut didapat dari pemeriksaan sebanyak 86.061 orang pasien. Dari jumlah tersebut, kata Yurianto ada 11.587 orang yang terkonfirmasi positif Covid-19. Hal itu mengalami penambahan 395 orang dibanding hari sebelumnya.
"Kasus konfirmasi positif yang sembuh bertambah 78 orang, jadi 1.954 orang," ungkapnya.
Sementara kasus pasien meninggal karena virus Corona juga mengalami penambahan 19 orang. Sehingga menjadi 864 orang. "Pasien ODP akumulasi sampai dengan saat ini adalah 238.178 orang," tandasnya.
Reporter: Yopi M
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Target 10.000 Tes PCR Belum Bisa Tercapai, Ini Penjelasan Ketua Gugus Tugas Nasional
Hingga 3 Mei, Sudah 112.965 Spesimen Terkait Covid-19 Diperiksa
Laboratorium PCR di Sulut Ditargetkan Beroperasi Pekan Depan
Usai Salat Jumat, Warga di Tangsel Ikuti Rapid Test Covid-19
Hasil Tes Swab 53 Tenaga Medis RSUP Dr Sardjito Negatif Covid-19
Warga Surabaya dan Jakarta Bisa Ikut Rapid Test Gratis Lewat Aplikasi Pulse