Hujan deras & angin kencang, ratusan rumah di Sragen rusak parah
Sejumlah warung makan pun turut rata dengan tanah.
Hujan deras disertai angin puting beliung melanda Desa Cepoko, Sragen, Jawa Tengah, Sabtu (8/11) kemarin malam menyebabkan empat rumah roboh ratusan lainnya rusak parah. Tak hanya itu, angin puting beliung itu turut membuat puluhan pohon tumbang.
Untungnya, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu, namun warga mengalami kerugian ratusan juta. Pasalnya, tidak hanya menghancurkan rumah, sejumlah warung makan pun turut rata dengan tanah. Sehingga sebagian warga harus kehilangan tempat usahanya. Sedangkan untuk membuka usahanya kembali, pemilik warung harus mencari modal untuk membeli bahan bangunan.
Menurut Kepala Desa (Kades) Cepoko, Ngadimin pihaknya sudah melaporkan peristiwa itu ke ke Dinas Sosial.
"Sudah kita laporkan peristiwa itu ke Dinas Sosial dan sekarang sedang menunggu bantuan," ujar Ngadimin saat ditemui di lokasi, Minggu (8/11).
Ia mengimbau agar warga selalu waspada dengan terjangan angin puting beliung, terlebih bagi warga yang memiliki rumah dipinggiran sawah atau disekitar rumahnya yang ada pohon besar untuk segera dipotong, karena bulan ini sudah mulai memasuki musim penghujan.
“Kalau sekiranya berbahaya bagi keselamatan, kami mengimbau warga agar menebang pohon-pohon besar yang ada di dekat pemukiman,” tandasnya.