Indonesia dan Jepang Kerja Sama Mengelola Pandemi Covid-19
Jokowi juga menyambut baik terkait kerja sama dalam sektor kesehatan. Hal itu kata Jokowi sudah terealisasi dan diteken pada Senin, 19 Oktober 2020.
Presiden Joko Widodo atau Jokowi melakukan pertemuan bilateral bersama Perdana Menteri Jepang Yoshihide Suga di Istana Bogor, Jawa Barat. Salah satu yang dibicarakan yaitu terkait kerja sama pengelolaan pandemi Covid-19.
"Pertama kerja sama pengelolaan pandemi Covid-19. Sejak awal pandemi Jepang merupakan mitra Indonesia dalam mitigasi pandemi termasuk evakuasi 69 ABK WNI dari kapal Diamond Princess Yokohama," kata Jokowi usai melakukan pertemuan bilateral di Istana Bogor, Jawa Barat, Selasa (20/10).
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Kapan pertemuan Jokowi dengan Presiden JAPINDA? Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan pertemuan dengan Presiden Japan-Indonesia Association (JAPINDA), Fukuda Yasuo, di Imperial Hotel, Tokyo, Jepang.
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Apa yang Jokowi apresiasi dari JAPINDA? "Saya mengapresiasi JAPINDA yang telah banyak membantu mempromosikan kerja sama ekonomi, mentoring perusahaan Jepang yang ingin memperluas bisnisnya di Indonesia," ujar Jokowi di Jepang, Senin (18/12).
-
Apa isi dari gugatan terhadap Presiden Jokowi? Gugatan itu terkait dengan tindakan administrasi pemerintah atau tindakan faktual.
Jokowi juga menyambut baik terkait kerja sama dalam sektor kesehatan. Hal itu kata Jokowi sudah terealisasi dan diteken pada Senin, 19 Oktober 2020.
Kemudian, dia juga menghargai komitmen dan kontribusi Jepang dalam pembentukan ASEAN Covid-19 Response PAN. Tidak hanya itu untuk mencegah adanya pandemi lain, Jokowi mengajak Jepang untuk memperkuat tata kelola kesehatan.
"Saya juga mengajak Jepang memperkuat tata kelola kesehatan di kawasan untuk menghadapi pandemi di masa datang termasuk pembentukan Asean Center Health for Emerging Disease," ungkap Jokowi.
Diwarnai Ketidakpastian, Indonesia dan Jepang Memilih Kerja Sama
Jokowi mengatakan kunjungan kali ini adalah perhelatan pertama kali PM Yoshihide Suga setelah terpilih jadi PM Jepang. Mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut pun menyambut baik kedatangan mereka.
"Di tengah dunia diwarnai ketidakpastian kunjungan ini menunjukkan bahwa kita memilih untuk bekerja sama saling pendukung satu sama lain," kata Jokowi.
Hal tersebut kata Jokowi menunjukkan bahwa pertemuan Jepang dan Indonesia memiliki arti penting. Yaitu untuk memperkokoh kemitraan yang strategis.
"Ini menunjukkan arti penting Indonesia dan kawasan Asia Tenggara, ini juga merefleksikan komitmen bersama untuk memperkokoh kemitraan strategis antara Jepang dan Indonesia," ungkap Jokowi.
(mdk/eko)