Ini Penyebab Kapal Penyeberangan Tenggelam Tewaskan 15 Orang di Buton Tengah
Pencarian terhadap korban tenggelam telah ditutup.
Polisi akhirnya ungkap penyebab kapal tersebut tenggelam.
Ini Penyebab Kapal Penyeberangan Tenggelam Tewaskan 15 Orang di Buton Tengah
Kapolres Buton Tengah, Ajun Komisaris Besar Yanna Nurhandiana mengungkapkan penyebab kapal penyeberangan yang terbuat dari kayu tersebut tenggelam akibat kelebihan penumpang. Yanna menyebut kapal penyeberangan mengangkut penumpang dari Desa Latolato ke Lagili.
- Begini Jawaban Kapolres Bitung Ditanya Penyebab Bentrok Dua Ormas
- Penyebab Telapak Kaki Sakit saat Bangun Tidur, Kenali Tanda-Tandanya
- Pilu Bocah Korban Pencabulan Ayah Tiri di Bekasi, Sering Murung dan Takut Masuk Kamar Mandi
- Terungkap, Ini Penyebab Suami Tega Gorok Leher Istri hingga Tewas di Bekasi
"Jadi informasi kapal tenggelam kebanyakan penumpang dari Desa Latolato ke Lagili. Informasi dari saksi yang selamat, kapal juga mengalami kebocoran sehingga oleh ke arah kiri dan tenggelam,"
Kapolres Buton Tengah, Ajun Komisaris Besar Yanna Nurhandiana
Yanna menambahkan saat ini pencarian terhadap korban tenggelam telah ditutup. Hal itu, setelah 33 orang yang sebelumnya hilang sudah ditemukan dalam kondisi selamat.
"Total jumlah penumpang 48 orang, di mana 15 orang meninggal dunia dan 33 orang lainnya selamat. Sampai saat ini ada dua orang yang masih di rumah sakit dan puskesmas,"
Kapolres Buton Tengah, Ajun Komisaris Besar Yanna Nurhandiana
"Ada beberapa orang yang sudah kembali ke rumah masing-masing. Jadi tadi (kemarin) malam belum terdata dari Babinsa dan Bhabinkamtibmas,"
Kapolres Buton Tengah, Ajun Komisaris Besar Yanna Nurhandiana
"Setelah mendata seluruh korban, di dapat 48 korban yang di data. Awal mendapat laporan 40 orang, tetapi setelah verifikasi data jumlah korbannya 48 orang,"
Kepala Basarnas Sultra, Muh Arafah
Sementara itu Kasi Ops Basarnas Sultra, Hidayat mengaku masih belum mengetahui penyebab tenggelamnya perahu penyebarangan tersebut. Ia beralasan saat ini kepolisian masih melakukan penyelidikan untuk mengetahui penyebab tenggelamnya perahu tersebut. "Mungkin itu yg bisa jelaskan adalah pihak kepolisian. Kami fokus pada penyelamatan dan pencarian," tegasnya.