Istri bawa makanan untuk Setya Novanto
Tersangka kasus korupsi e-KTP yang juga Ketua DPR Setya Novanto dijenguk oleh istrinya, Deisti Atrianu Tagor. Novanto mengatakan Deisti membawakan makan untuknya.
Tersangka kasus korupsi e-KTP yang juga Ketua DPR Setya Novanto dijenguk oleh istrinya, Deisti Atrianu Tagor. Novanto mengatakan Deisti membawakan makan untuknya.
"Sudah (dijenguk), makanan," kata Setya Novanto ketika memasuki Gedung KPK untuk jalani pemeriksaan, Kamis (23/11).
-
Apa yang dikatakan oleh Agus Rahardjo terkait kasus korupsi e-KTP yang menjerat Setya Novanto? Agus mengatakan, Presiden saat itu menginginkan penyidikan kasus yang menjerat Setya Novanto dihentikan.
-
Siapa yang ditahan KPK terkait kasus dugaan korupsi? Dalam kesempatan yang sama, Cak Imin juga merespons penahanan politikus PKB Reyna Usman terkait kasus dugaan korupsi pengadaan software pengawas TKI di luar negeri.
-
Apa yang ditemukan KPK terkait dugaan korupsi Bantuan Presiden? Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menemukan adanya dugaan korupsi dalam bantuan Presiden saat penanganan Pandemi Covid-19 itu. "Kerugian sementara Rp125 miliar," kata Juru Bicara KPK, Tessa Mahardika, Rabu (26/6).
-
Bagaimana Kejagung mengusut kasus korupsi impor emas? Di samping melakukan penggeledahan kantor pihak Bea Cukai, tim juga masih secara pararel melakukan penyidikan perkara serupa di PT Aneka Tambang (Antam).
-
Apa yang sedang diusut oleh Kejagung terkait kasus korupsi? Kejagung tengah mengusut kasus dugaan korupsi komoditas emas tahun 2010-2022.
-
Kapan Kejagung mulai mengusut kasus korupsi impor emas? Kejagung tengah mengusut kasus dugaan korupsi komoditas emas tahun 2010-2022.
Namun Ketua Umum Partai Golkar itu tidak menjelaskan makanan yang dibawa oleh istrinya. Dia hanya menunduk dan bergegas masuk ke Gedung KPK.
Diketahui sebelumnya, istri tersangka kasus Proyek e-KTP, Setya Novanto, Deisti Astriani Tagor menjenguk suaminya di Rutan kelas 1 Jakarta Timur, Cabang Rutan KPK. Deisti menjenguk Novanto bersama dua orang perempuan.
Sekitar satu jam Deisti menjenguk Novanto. Dia masuk dan menjenguk Novanto sekitar pukul 11.00 WIB. Kemudian keluar dari rutan KPK sekitar pukul 12.11 WIB. Ketika ditanya oleh awak media, Deisti hanya tersenyum.
Dia memakai kerudung biru dan memakai kemeja biru. Wajahnya tidak seperti biasanya yang sering dipoles saat menghadiri acara bersama Novanto. Dia tidak mau melihat sorotan kamera awak media. Deisti juga tidak mau menceritakan kondisi Novanto kepada awak media.