Jajanan Chiki Ngebul Dilarang Dijual di Garut
Pelarangan tersebut karena cikibul mengandung zat berbahaya untuk kesehatan, yaitu nitrogen yang digunakan untuk menimbulkan sensasi asap pada ciki.
Pemerintah Kabupaten Garut akan mengeluarkan surat pelarangan konsumsi chiki ngebul (cikibul). Langkah tersebut dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya keracunan akibat makanan yang dicampuri nitrogen itu.
"Pemerintah Kabupaten Garut akan mengeluarkan (surat) larangan kepada masyarakat, terutama anak-anak mengkonsumsi makanan atau jajanan yang membahayakan kesehatan, salah satunya cikibul," kata Wakil Bupati Garut, Helmi Budiman, Sabtu (14/1).
-
Makanan apa yang membantu meningkatkan produksi oksida nitrat (NO) dan memperlancar sirkulasi darah ke otot? Semangka kaya asam amino L-citrulline. Selain berperan sebagai pembentuk protein, asam amino ini dapat meningkatkan produksi oksida nitrat (NO). NO dapat memperlancar sirkulasi darah ke otot dan meningkatkan energi sel.
-
Bagaimana cara menggoreng pisang kepok dengan hemat gas? Anda bisa mengolah pisang kepok dengan hemat gas sehingga tetap segar dan tidak mengalami perubahan warna yang tidak diinginkan.
-
Bagaimana cara memasak dengan efisien dan hemat gas LPG? Menutupi wadah tempat memasak dengan penutup akan memastikan api mencapai sisi-sisinya, sehingga memasak lebih efisien. Selain itu, menutup panci bisa memerangkap uap dan mempercepat proses memasak.
-
Dimana contoh proses produksi kimiawi dilakukan? Contoh Produksi pada perusahaan obat-obatan, tambang minyak
-
Bagaimana torpedo kambing dapat memengaruhi produksi nitro oksida? Torpedo kambing juga mengandung arginin, yang diketahui dapat meningkatkan produksi nitro oksida.
-
Bagaimana proses pengolahan batang kelapa sawit menjadi air nira? Setelah bersih, ujung batang tadi dipotong-potong lalu di panaskan menggunakan tungku untuk mendapatkan air nira yang menjadi bahan pembuatan gula merah.
Pelarangan tersebut karena cikibul mengandung zat berbahaya untuk kesehatan, yaitu nitrogen yang digunakan untuk menimbulkan sensasi asap pada ciki.
"Bahan cikinya aman dikonsumsi, yang bahaya itu zat nitrogen cair yang dicampurkannya. Nitrogen tidak boleh dicampurkan pada makanan dan dikonsumsi karena bisa berdampak negatif dan membahayakan kesehatan, bahkan bisa menyebabkan kebocoran lambung," jelasnya.
Selain itu juga, Wakil Bupati yang juga berprofesi sebagai dokter ini menyebut bahwa orang yang mengkonsumsi nitrogen bisa terseranh radang hingga luka dan infeksi tenggorokan, batuk, dan juga demam.
Oleh karena itu, Helmi meminta masyarakat ikut mengawasi dan memberitahun anak-anaknya untuk tidak mengkonsumsinya.
"Masyarakat juga harus ikut mengawasi adanya perdagangan jajanan yang bisa membahayakan kesehatan anak-anaknya. Sekolah juya harus melakukan hal serua, karena cikibul banyak dijual di lingkungan sekolah," pungkasnya.
(mdk/ray)