Jasa penyeberangan Sidoarjo - Gresik di sungai Kali Mas dapat beroperasi
Puluhan tahun pemilik jasa perahu tambang yang beroperasi di sungai 'Kali Mas' belum mengantongi izin operasional
Puluhan tahun pemilik jasa perahu tambang yang beroperasi di sungai 'Kali Mas' belum mengantongi izin operasional. Namun, pada pertengahan tahun 2017 lalu, pihak Pemprov Jatim melalui Dinas Perhubungan akhirnya menerbitkan izin operasional itu.
"Alhamdulillah sekarang sudah memiliki izin operasional. Puluhan tahun belum ada izinnya. Tapi sekarang sudah asa ijinnya. Karena ini tempat mencari rezeki, kami ya tetap bisa beroperasi," kata Suprayitno, pemilik usaha jasa perahu tambang angkutan penumpang ketika ditemui merdeka.com, di dermaga bantaran sungai mas, penghubung Kabupaten Sidoarjo dan Gresik, Jawa Timur, Rabu (10/1).
-
Kapan Yusuf mulai beternak itik? Ahmad Yusuf (22) sudah mulai beternak itik sejak usianya masih 15 tahun.
-
Apa yang akan dilakukan Khofifah di Pilgub Jatim? Ketua Tim Kampanye Daerah Jawa Timur Prabowo-Gibran, Khofifah Indar Parawansa menyatakan akan kembali mengikuti kontestasi pemilihan gubernur (pilgub) Jawa Timur 2024.
-
Apa yang dilakukan Yusuf bersama Ikram Rosadi? Sejak datang ke klinik, Yusuf seakan tak terpisahkan dengan sang ayah sambung yang menyemangatinya sebelum disunat.
-
Kapan Khofifah memutuskan untuk ikut Pilgub Jatim? Ketua Tim Kampanye Daerah Jawa Timur Prabowo-Gibran, Khofifah Indar Parawansa menyatakan akan kembali mengikuti kontestasi pemilihan gubernur (pilgub) Jawa Timur 2024.
-
Siapa saja yang mendukung Khofifah di Pilgub Jatim? PAN, Gerindra, Golkar, dan Demokrat menyatakan kesiapannya untuk mendukung Khofifah di Pilgub Jatim.
-
Siapa yang menepis isu Cak Imin maju di Pilkada Jatim? Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa Jazilul Fawaid menepis isu calon wakil presiden nomor urut 1 yang juga Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar akan maju pada Pemilihan Kepala Daerah Jawa Timur 2024. "Gus Muhaimin tidak mungkin, ngapain (maju Pilkada Jatim)," ujar Jazilul di Jakarta, Sabtu (6/4). Ia menegaskan sampai saat ini tidak ada pembahasan mengenai Cak Imin (sapaan akrab Muhaimin Iskandar) akan maju pada Pilkada Jatim.
Menurut pria 48 tahun itu, izin operasional perahu tambang itu setelah adanya pertemuan antara pemilik perahu tambang dengan Saifullah Yusuf, Wakil Gubernur Jawa Timur, yang kini maju Pilgub Jatim, usai insiden perahu tambang terbalik dan menelan korban pada pertengahan 2017 lalu.
"Alhamdulillah, setelah pertemuan dengan Gus Ipul (Saifullah Yusuf) dan pemilik tambang, beliau merespon masukkan kami. Tanpa proses lama, kami mengajukan izin lalu dikeluarkan. Ini berkat Gus Ipul," ungkapnya.
Bukan hanya itu, para pemilik perahu tambang juga mendapat bantuan pelampung keselamatan. Menurutnya, bantuan itu sangat bermanfaat karena operator dan penumpang terjamin keselamatannya.
"Bantuan itu sangat bermanfaat bagi kami. Berkat bantuan itu, pengguna jasa perahu tambang tidak khawatir," jelas dia.
Bapak dua anak itu mengapresiasi langkah pemerintah dalam memperhatikan jasa transportasi tradisional perahu tambang. Sebab, lanjut dia, jasa transportasi tradisional perahu tambang di bantaran sungai 'Kali Mas' itu sudah ada sejak zaman nenek moyang hingga turun temurun.
Adanya jasa perahu tambang itu, lanjut dia, membantu masyarakat memangkas jarak perjalanan para pengguna motor dan pejalan kaki, ketika bepergian menuju Kabupaten Gresik, bahkan sebaliknya (Sidoarjo).
"Ya hanya menggunakan jasa ini saja yang dekat mas. Kalau mau lewat darat juga bisa, namun jaraknya lebih jauh. Pakai jasa ini cuma bayar dua ribu rupiah, ini kan juga sebagai lahan pekerjaan kami," kata pria yang mencari penghasilan dari jasa perahu tambang secara turun temurun itu.
(mdk/paw)