Jasa Rara 'Pawang Hujan' Tak Diperlukan Lagi saat MotoGP Mandalika 2023
Wamen BUMN sebut ITDC melalui MotoGP 2023 ingin membuat Mandalika sebagai destinasi sport tourism berkelas dunia.
Rara sempat jadi kontroversi saat MotoGP 2022.
Jasa Rara 'Pawang Hujan' Tak Diperlukan Lagi saat MotoGP Mandalika 2023
Kementerian BUMN berkomitmen bersama Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) dan PT Aviasi Pariwisata Indonesia (InJourney) untuk mensukseskan gelaran MotoGP Mandalika 2023.
Wakil Menteri BUMN I Kartika Wirjoatmodjo optimistis ajang MotoGP Mandalika 2023 bisa lebih sukses dari tahun lalu.
Adapun pada gelaran sebelumnya, lomba balap motor kelas dunia tersebut sempat terganggu oleh gangguan cuaca berupa hujan.
- Nonton MotoGP di Sirkuit Mandalika, Ganjar 'Diserbu' Penonton untuk Berswafoto
- Tour of Kemala Sukses Digelar, Kapolri: Banyuwangi Inspirasi Sport Tourism
- Selain Sirkuit MotoGP, Mandalika Bakal Punya Arena Pacuan Kuda Bertaraf Internasional
- Ganjar: Wisata di Selo, Bisa lihat Gunung Merapi dan Merbabu dalam Satu Lokasi
"Kita tahu bahwa tahun lalu ada tantangan hujan. Kalau ingat dulu ada ibu Rara yang pawang hujan segala macam. Tahun ini semoga tidak terlalu banyak drama-drama. Kita ingin race-nya yang menarik dan kompetitif," ujarnya di Kantor InJourney, Jakarta, Selasa (3/10/2023).
Tiko, sapaan akrabnya melihat bahwa PT Pengembangan Pariwisata Indonesia (ITDC) melalui MotoGP 2023 ingin membuat Mandalika sebagai destinasi sport tourism berkelas dunia.
"Kita tahu bahwa fasilitas Mandalika kita bangun 5 tahun terakhir sekarang sudah mencapai stage yang sangat baik dan mendunia. Semua orang sudah tahu sirkuit Mandalika, dan kita lihat arus turis internasional maupun domestik semakin baik,"
ungkapnya.
Diharapkan Tiko, MotoGP 2023 bakal jadi katalis untuk membangun destinasi turis terbaik di Mandalika, serta turut memberikan manfaat ekonomi kepada seluruh masyarakat Nusa Tenggara Barat (NTB).
"Harapannya, Lombok bisa men-transform dirinya menjadi kawasan yang juga dicinta sebagai kawasan tujuan wisata, tapi juga ingin membangkitkan sport tourism ini. Tentunya dengan event MotoGP ini," kata Tiko.
Tak hanya Mandalika, ia juga ingin menggaungkan daerah lainnya sebagai destinasi wisata olahraga. Sebab, akan ada berbagai event olahraga kelas dunia yang diselenggarakan di Indonesia.
"Kita juga November akan mengadakan event aquabike di Samosir, dan akan ada series sport event yang akan membangun Indonesia sebagai salah satu global sport tourism destinasion. Termasuk Indonesia Arena di GBK, yang baru ini diharapkan menjadi katalis untuk menjadi sport tourism destination besar Indonesia,"
tuturnya.