Jelang siang, Tol Cikampek arah Jakara mulai padat
Lalu lintas sesekali tersendat di sejumlah titik.
Arus balik libur panjang di awal bulan Mei mulai terjadi. Hal ini terlihat dari meningkatnya volume kendaraan menuju Jakarta di ruas Tol Jakarta-Cikampek, di wilayah Karawang, Jawa Barat, Minggu (8/5).
Kepadatan terjadi di Jalur Cikampek menuju Jakarta, bahkan dari pantauan merdeka.com lalu lintas sesekali tersendat di sejumlah titik seperti di Kilometer 61 dan 62. Namun demikian belum menimbulkan antrean panjang dan kemacetan.
Diperkirakan puncak arus balik di Tol Jakarta-Cikampek akan terjadi Minggu malam nanti, seiring dengan kembalinya masyarakat Jakarta dan sekitarnya usai berlibur dari sejumlah daerah di Jawa Barat dan Jawa Tengah.
Adapun titik yang menjadi penyebab kemacetan diperkirakan akan terjadi di Kilometer 62, yang merupakan titik pertemuan Tol Cikampek dan Cipularang serta Tol Cipali, serta sejumlah tempat peristirahatan (Rest Area) di sepanjang jalur Tol Jakarta-Cikampek.