Jenazah Pramugari Mia akan Dimakamkan Besok Siang
Jenazah Pramugari Sriwijaya Air SJ 182, Mia Tresetyani Wadu, tiba di rumah duka, Jalan Tukad Gangga, Gang Tirta Gangga, Denpasar, Bali, Rabu (20/1) sekitar pukul 16.04 WITA. Yudi Irawan yang merupakan kakak sepupu Mia menyampaikan, jenazah Mia dibawa menggunakan maskapai Batik Air.
Jenazah Pramugari Sriwijaya Air SJ 182, Mia Tresetyani Wadu, tiba di rumah duka, Jalan Tukad Gangga, Gang Tirta Gangga, Denpasar, Bali, Rabu (20/1) sekitar pukul 16.04 WITA. Yudi Irawan yang merupakan kakak sepupu Mia menyampaikan, jenazah Mia dibawa menggunakan maskapai Batik Air dan tiba di Bandara I Gusti Ngurah Rai pada pukul 15.04 Wita.
"Kemudian ada prosesi penyerahan serah terima dari maskapai (Sriwijaya Air) ke keluarga dan sampai di rumah sini pukul 04.00 WITA. Prosesi penyerahan berlangsung cukup sederhana tapi benar-benar bermakna bagi keluarga. Kami berterima kasih kepada Bandara I Gusti Ngurah Rai dan sebagainya. Kita juga terima kasih kepada Polri yang sudah mengidentifikasi jenazah Mia," kata Yudi saat ditemui di rumah duka.
-
Kapan pesawat Thai Airways 311 jatuh? Pesawat ini melakukan penerbangan pertamanya pada 2 Oktober 1987. Awalnya beroperasi dalam maskapai Kanada Wardair dengan registrasi C-FGWD, Wardair lalu diakuisisi oleh Canadian Airlines International pada tahun 1989 dan operasi mereka terkonsolidasi dan terintegrasi di bawah panji Canadian Airlines.
-
Siapa Aero Aswar? Aero Aswar bukanlah individu biasa; ia merupakan seorang atlet jet ski yang telah meraih banyak prestasi.
-
Kapan AirAsia QZ8501 jatuh? Pada 28 Desember 2014, pesawat AirAsia QZ8501 lepas landas dari Bandara Soekarno-Hatta menuju Singapura.
-
Kenapa Hari Air Sedunia penting? Peringatan ini menyoroti tantangan-tantangan besar yang dihadapi dunia dalam hal krisis air, termasuk polusi air, perubahan iklim, dan ketidaksetaraan akses terhadap air bersih.
-
Kapan Hari Air Sedunia diperingati? Hari Air Sedunia adalah peringatan global yang diadakan setiap tahun pada tanggal 22 Maret untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya air bersih dan keberlanjutannya.
-
Di mana pesawat Thai Airways 311 jatuh? Pesawat ini menabrak lereng gunung Kathmandu, Nepal. Sebanyak 113 orang tewas akibat tragedi ini. Dari total penumpang tersebut, 11 penumpang di antaranya berasal dari Amerika Serikat, 17 lainnya dari Jepang, 23 orang dari Nepal, dan 14 orang dari Eropa.
Jenazah Mia rencananya besok akan dimakamkan di Taman Pemakaman Mumbul, Nusa Dua, Kabupaten Badung, Bali, sekitar pukul 12.15 WITA.
"Tapi ibadah dimulai di sini jam 10.00 WITA, ibadah pelepasan jenazah. Kalau saat ini ibadah penguburan bagi keluarga dan penguatan bagi keluarga," imbuhnya.
Keluarga ikhlas melepas kepergian Mia. "Karena, apapun itu kami bangga Mia meninggalkan kami dalam tugasnya. Itu yang membuat keluarga besar kami bangga. Walaupun, kami kehilangan keceriaan dari Mia tapi pada intinya kami memang sudah ikhlas melepas kepergian Mia," ungkapnya.
Yudi bercerita, Mia berencana akan pulang ke Denpasar pada Kamis (21/1). Karena Mia belum ambil cuti saat Hari Raya Natal. "Sebenarnya Mia itu mau pulangnya tanggal 21 besok ambil cuti rencananya ada di rumah. Memang sesuai rencana tanggal 21 dimakamkan," sebutnya.
Sementara itu, perwakilan Sriwijaya Air, Hendrik Ardiansyah menyampaikan pihak manajemen akan memberikan santunan kepada keluarga Mia.
"Pihak manajemen komitmen untuk memberikan hak-haknya Mia. Tentu sedang lagi proses kantor pusat," kata Hendrik.
Ida Ayu Kadek Widia (22), teman Mia dan ikut mendampingi jenazah Mia dari Jakarta hingga ke Bali, menyampaikan bahwa Mia adalah sosok yang luar biasa.
"Kalau Mia sosok yang luar biasa banget, yang selalu ada untuk temen-temannya di mana-mana ada temannya. Mia cepat banget akrab sama orang dan sayang banget sama orang tuanya dan berjuang dari awal sama saya, selalu ngerti sahabat-sahabatnya," ujar Widia.
Baca juga:
Tangis Keluarga Pecah Saat Jenazah Mia, Pramugari Sriwijaya Air Tiba di Rumah Duka
Jokowi Minta Menhub Benahi Manajemen Penerbangan: Keselamatan Penumpang yang Utama
Presiden Jokowi: Sriwijaya Air Beri Santunan Rp 1,2 M Ahli Waris Korban SJ-182
Jokowi Minta Jasa Raharja & Sriwijaya Air Segera Selesaikan Santunan Keluarga Korban
Pemerintah Beri Santunan Rp50 Juta untuk 36 Korban Sriwijaya Air SJ 182
Tinjau Posko JICT, Jokowi Minta KNKT dan Kemenhub Tingkatkan Pengawasan Pesawat
Hari ke-12, Pencarian Sriwijaya Air Difokuskan di Bawah Air