Jokowi beri Lapindo waktu 4 tahun lunasi Rp 781 miliar
Untuk saat ini pemerintah membayar ganti rugi kepada korban lumpur Lapindo.
Presiden Jokowi menyepakati pembelian aset PT Minarak Lapindo untuk membantu korban lumpur Sidoarjo, Jawa Timur. Nantinya pemerintah akan membayar Rp 781 miliar sebagai ganti rugi korban Lapindo.
Sebelum memutuskan ini, Jokowi telah bertemu Bupati Sidoarjo Saiful Ilah, Gubernur Jawa Timur Soekarwo untuk berdiskusi. Jokowi tak masalah jika sementara pemerintah yang rugi jika itu membawa kebaikan bagi korban lumpur Lapindo.
"Ya hanya itu (caranya), karena kemarin presiden langsung bertemu bupati, gubernur, dan bagaimana rakyat di wilayah terdampak nunggu 8 tahun, tanpa kejelasan. Maka negara harus hadir, harus segera diselesaikan, bisa diselesaikan solusi yang disetujui semua pihak, baik korban, minarak lapindo, sesuai keputusan MK sebelumnya segera diputuskan," ungkap Sekretaris Kabinet Andi Widjajanto di Istana, Jumat (19/12).
Dalam rapat itu, Menteri PU dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono sudah menyampaikan kalau Minarak Lapindo tidak memiliki kemampuan membayar ganti rugi korban. Jokowi, kata Andi, ingin persoalan Lapindo cepat selesai.
"Ya kita cari caranya supaya ganti rugi itu, supaya dari komunikasi selama ini, pemerintah akan ambil lahan yang dikuasai Lapindo, agar diberi kesempatan 4 tahun untuk melunasi," ujarnya.
Dalam keputusan itu, bahkan Jokowi sempat tidak berpikir apa sanksi yang akan diberikan kepada Minarak Lapindo jika tidak melunasi Rp 781 miliar kepada pemerintah dalam 4 tahun tersebut. Jokowi hanya mempertimbangkan kesejahteraan para korban lumpur yang sulit bertahan hidup selama ini.
"Presiden tidak berpikir (sanksinya), (berpikirnya) rakyat sudah menunggu. Fokus bagaimana caranya supaya harapan yang tertunda ini bisa dipenuhi. Itu saja fokusnya. Hal-hal lain terkait fairness dari minarak lapindo, kami pikirkan kemudian," papar Andi.
Baca juga:
5 Aksi pemerintah Jokowi beli aset Lapindo & menyerahnya Bakrie
Jokowi sudah anggarkan Rp 781 M beli Lapindo tahun 2015
Pemerintah jamin 2015 tak ada lagi warga teriak soal Lapindo
Adik Ical nyerah tak bisa bayar Rp 781 M, pasrah Lapindo dibeli
Bakrie tak kuat bayar Rp 781 M, Jokowi resmi beli aset Lapindo!
Setelah Jokowi, JK tekan Lapindo bayar utang Rp 781 M
-
Apa yang Jokowi lakukan di Lampung? Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengunjungi Lampung. Salah satu tujuan kunjungan ini untuk mengecek jalan rusak di wilayah tersebut.
-
Kenapa Jokowi mengunjungi Lampung? Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengunjungi Lampung. Salah satu tujuan kunjungan ini untuk mengecek jalan rusak di wilayah tersebut.
-
Di mana Presiden Jokowi meninjau ladang jagung? Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL) mendampingi Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau ladang jagung di kawasan food estate di Kabupaten Keerom, Provinsi Papua, Kamis (6/7).
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).