Jokowi Bertolak ke San Francisco Hadiri KTT APEC
Jokowi bersama rombongan kenegaraan langsung melanjutkan perjalanan kunjungan kerjanya menuju San Francisco, Selasa, 14 November 2023.
Presiden Jokowi dan rombongan lepas landas dari Pangkalan Militer Andrews.
Jokowi Bertolak ke San Francisco Hadiri KTT APEC
Presiden Joko Widodo (Jokowi) sudah menunaikan misi bilateral dalam menyuarakan perdamaian di Palestina bersama Amerika Serikat, dengan bertemu Presiden Joe Biden di Washington DC.
Usai agenda tersebut rampung, Jokowi bersama rombongan kenegaraan langsung melanjutkan perjalanan kunjungan kerjanya menuju San Francisco, Selasa, 14 November 2023.
- Terbang ke Riyadh, Jokowi Hadiri KTT Luar Biasa OKI untuk Dorong Gencatan Senjata Israel-Palestina
- Jokowi Bangga Menlu Retno Galak di PBB Bela Palestina
- Istana Jelaskan Alasan Jokowi Pilih Jenderal Agus Subiyanto Jadi Calon Panglima TNI
- Jokowi Ungkap Alasan Bagi-Bagi BLT Rp400.000 ke 18 Juta Keluarga
"Di San Francisco, Presiden Jokowi akan menghadiri KTT APEC" tulis siaran pers diterima, Rabu (15/11).
Presiden Jokowi dan rombongan lepas landas dari Pangkalan Militer Andrews sekitar pukul 16.20 waktu setempat atau Rabu, 15 November 2023, pukul 04.20 WIB.
Tampak melepas keberangkatan Presiden Jokowi di Pangkalan Militer Andrews, Duta Besar Republik Indonesia untuk Amerika Serikat Rosan Perkasa Roeslani dan Atase Pertahanan KBRI Washington, DC Marsma TNI Tjahya Elang Migdiawan.
Turut mendampingi Presiden Jokowi dalam penerbangan menuju San Francisco yaitu Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Sekretaris Militer Presiden Laksda TNI Hersan, Komandan Paspampres Mayjen TNI Rafael Granada Baay, dan Plh Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden M Yusuf Permana.
Sementara Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto dan Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, telah berada di San Francisco untuk mempersiapkan kedatangan Presiden Jokowi dan rombongan.