Jokowi: Jangan ragukan dukungan pemerintah terhadap KPK
Presiden Joko Widodo menegaskan pemerintah mendukung langkah Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengungkap kasus-kasus kakap. Jokowi mengingatkan dukungan untuk KPK tak perlu diragukan.
Presiden Joko Widodo menegaskan pemerintah mendukung langkah Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengungkap kasus-kasus kakap. Jokowi mengingatkan dukungan untuk KPK tak perlu diragukan.
"Kita berikan dukungan penuh (untuk KPK). Jelas saya kira dukungan pemerintah. Jangan ditanyakan lagi dan diragukan," tegas Jokowi di Pondok Pesantren Luhut Tsaqafah, Jalan Muhammmad Kafi I, Cipedak, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Jumat (5/5).
Jokowi mengatakan KPK tak perlu takut dengan pelbagai persoalan. Sebab dari dulu KPK tak pernah takut menghadapi apapun. "Dari dulu KPK enggak pernah takut," ujar dia
Pada pagi tadi, Jokowi menerima empat pimpinan KPK di Istana Merdeka. Mereka adalah Ketua KPK Agus Rahardjo, Wakil Ketua KPK Basaria Pandjaitan, Saut Situmorang, dan Alexander Marwata.
Dalam kesempatan itu, Jokowi menyatakan mendukung penuh langkah KPK.
"Saya sangat mendukung atas langkah-langkah yang dilakukan oleh KPK, dalam rangka apapun, dalam rangka membuat pemerintahan yang bersih. Agar manajemen baik, pemerintahan anti korupsi dan transparan," ucap Jokowi.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Kapan Pasar Jongke diresmikan oleh Presiden Jokowi? Pada Sabtu (27/7), Presiden Jokowi meresmikan Pasar Jongke yang berada di Laweyan, Kota Surakarta.
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Siapa yang mengunjungi Presiden Jokowi di Indonesia? Presiden Jokowi menerima kunjungan kenegaraan dari pemimpin Gereja Katolik sekaligus Kepala Negara Vatikan, Paus Fransiskus, di Istana Merdeka, Jakarta, pada Rabu, 4 September 2024.
-
Kapan Jokowi memanggil Kapolri dan Jaksa Agung? "Sudah saya panggil tadi," kata Presiden Jokowi saat diwawancarai di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (27/5).
Baca juga:
Presiden Jokowi mendadak terima pimpinan KPK di Istana
Jokowi: Saya dukung langkah KPK dalam hal apapun
Pimpinan KPK ungkap Jokowi ingin proses kasus e-KTP dipercepat
Saut pastikan pertemuan pimpinan KPK & Jokowi tak bahas hak angket