Jokowi: Pagi Ini BOR di Wisma Atlet 25 Persen
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengaku selalu memantau perkembangan penanganan dan angka kasus Covid-19 di Tanah Air. Orang nomor satu di republik ini menyatakan sudah terjadi penurunan kasus dan keterisian tempat tidur (bed occupancy rate/BOR).
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengaku selalu memantau perkembangan penanganan dan angka kasus Covid-19 di Tanah Air. Orang nomor satu di republik ini menyatakan sudah terjadi penurunan kasus dan keterisian tempat tidur (bed occupancy rate/BOR).
Jokowi menyebutkan BOR di RS Darurat Wisma Atlet sudah melandai. Keterisiannya kini hanya 25 persen.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Kapan Pasar Jongke diresmikan oleh Presiden Jokowi? Pada Sabtu (27/7), Presiden Jokowi meresmikan Pasar Jongke yang berada di Laweyan, Kota Surakarta.
-
Apa yang dilakukan Atta Halilintar saat Presiden Jokowi tiba di lokasi acara? Setelah sampai di lokasi acara akad nikah, Atta Halilintar segera berjalan ke depan untuk menjemput Presiden Jokowi.
-
Apa yang diresmikan oleh Presiden Jokowi di Gorontalo? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
"Kalau mungkin 6 minggu atau 8 minggu yang lalu di Wisma Atlet BOR-nya di sekitar 90-an persen. Pagi hari ini, saya mendapatkan informasi angkanya sudah berada di posisi 25 persen BOR-nya," ungkap Jokowi seusai meninjau dan meresmikan Rumah Sakit Modular Pertamina Tanjung Duren, Jakarta Barat, Jumat (6/8).
Walaupun begitu, Jokowi meminta agar masyarakat tetap waspada dan tetap mematuhi protokol kesehatan secara ketat. "Tetapi kita juga harus tetap waspada hati-hati terus bersiap-siap, berjaga-jaga," pungkasnya.
Sebelumnya diketahui pada Selasa (3/8), Juru Bicara (Jubir) Satgas Penanganan Covid-19, Prof Wiku Adisasmito mengungkapkan, tingkat keterisian tempat tidur di RS secara nasional mengalami penurunan selama 3 minggu terakhir.
"BOR mingguan selama 3 minggu terakhir telah menunjukkan penurunan, BOR mingguan yang sempat mencapai 77,07 persen pada 11 Juli perlahan menunjukkan penurunan menjadi 75,91 persen. Kemudian 70,62 persen dan di minggu terakhir menjadi 61,95 persen," katanya dalam tayangan virtual, Selasa (3/8).
Dia menambahkan, penurunan ini juga sejalan dengan penurunan kasus aktif selama 2 minggu terakhir dari sebelumnya sempat mencapai 18,84 persen menjadi 18,12 persen. Kemudian, terus turun menjadi 15,55 persen per tanggal 1 Agustus.
"Penurunan nyata juga tampak pada penurunan BOR di Wisma Atlet yang saat ini persentase huniannya ada di angka 31,34 persen," ucapnya.
Wiku menuturkan, jika dilihat pada perkembangan di tingkat provinsi, penurunan kasus aktif dan BOR secara bersamaan terjadi di 14 provinsi. Provinsi ini adalah Lampung, Kepulauan Riau, DKI Jakarta, Jawa Tengah, Jawa Timur, Banten, NTB, NTT, Kalimantan Barat, Sulawesi Tenggara, Maluku, Maluku Utara dan Papua Barat.
Selain itu, beberapa provinsi juga mencatatkan penurunan BOR cukup signifikan, seperti DKI Jakarta yang mengalami penurunan sebesar 21,55 persen dan Provinsi Banten yang turun sebesar 20,57 persen dalam satu minggu terakhir.
"Saya sangat mengapresiasi capaian ini, karena artinya pemerintah daerahnya mampu menekan beban berat tenaga kesehatan yang bertugas di rumah sakit selama beberapa minggu terakhir," pungkasnya.
Baca juga:
Update Pasien Covid-19 di RS Darurat per 5 Agustus
Berkurang 179, Pasien Covid-19 Dirawat di RSD Wisma Atlet Jadi 2.197 Orang
Update Pasien Covid-19 yang Dirawat di Wisma Atlet Kemayoran 3 Agustus 2021
Pasien Berkurang, RSD Wisma Atlet Kosongkan Tower Empat
Update Pasien Covid di Wisma Atlet Per 2 Agustus 2021
Pasien Covid-19 Dirawat di Wisma Atlet Berkurang 297 Per 1 Agustus 2021