Jokowi: Pemisahan Terminal Wae Kelambu Dukung Labuan Bajo jadi Wisata Super Premium
Jokowi ingin kegiatan logistik/barang dengan angkutan penumpang di Pelabuhan Labuan Bajo dipisahkan.
Presiden Joko Widodo atau Jokowi menjelaskan pemisahan Terminal Multipurpose Wae Kelambu untuk mendukung pengembangan Labuan Bajo sebagai destinasi wisata super premium. Dia ingin kegiatan logistik/barang dengan angkutan penumpang di Pelabuhan Labuan Bajo dipisahkan.
"Sebelumnya, kedua-duanya bercampur di pelabuhan yang lama. Pemisahan itu dilakukan untuk mendukung pengembangan Labuan Bajo sebagai destinasi wisata super premium," kata Jokowi dikutip dari akun instagramnya @jokowi, Kamis (14/10/2021).
-
Bagaimana Presiden Jokowi terbang menuju Bali? Jokowi dan rombongan lepas landas menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1 sekitar pukul 13.15 WIB.
-
Apa yang diserahkan oleh Presiden Jokowi di Banyuwangi? Total sertifikat tanah yang diserahkan mencapai 10.323 sertipikat dengan jumlah penerima sebanyak 8.633 kepala keluarga (KK).
-
Siapa yang mengunjungi Presiden Jokowi di Indonesia? Presiden Jokowi menerima kunjungan kenegaraan dari pemimpin Gereja Katolik sekaligus Kepala Negara Vatikan, Paus Fransiskus, di Istana Merdeka, Jakarta, pada Rabu, 4 September 2024.
-
Kapan Presiden Jokowi terbang menuju Bali? Presiden Joko Widodo (Jokowi) bertolak menuju Provinsi Bali dalam rangka menghadiri Indonesia-Africa Forum (IAF) Ke-2, pada Minggu, 1 September 2024.
-
Apa yang dilakukan Presiden Jokowi saat mengunjungi Pasar Purworejo? Salah satu kunjungan Presiden Jokowi adalah ke Pasar Purworejo. Di sana dia asyik berbincang dengan para pedagang.
-
Kenapa sapi Presiden Jokowi di Blora mengamuk? Diketahui, sapi tersebut mengamuk saat warga berupaya menjatuhkannya untuk kemudian disembelih.
Adapun Terminal Multipurpose Wae Kelambu ini dibangun untuk lalu lintas logistik dan bongkar muat kontainer. Proses pembangunan terminal ini dimulai sejak Agustus 2020, dan berhasil diresmikan Jokowi pada Kamis hari ini.
"Saya sangat mengapresiasi dikerjakan secara cepat di bulan Agustus 2020 dimulai, kemudian hari ini bisa kita selesaikan, Alhamdulillah," jelas Jokowi saat meresmikan.
Dia berharap Terminal Multipurpose Wae Kelambu dapat berfungsi hingga 20 tahun kedepan untuk mengangkut logistik di Labuan Bajo. Terlebih, kata Jokowi, terminal multipurpose Wae Kelambu tersebut sangat besar.
"Kita harapkan ini bisa kita pakai dalam jangka 15 atau 20 tahun yang akan datang, masih memungkinkan visible untuk angkutan barang-barang yang ada di Provinsi NTT, utamanya di Kabupaten Manggarai Barat," ujar Jokowi.
Sebagai informasi, Jokowi sendiri memang berkomitmen menjadikan Labuan Bajo menjadi destinasi wisata super premium. Nantinya, kata dia, segmen wisatawan yang berlibur ke kawasan ini yakni yang memiliki pengeluaran lebih besar.
Menjadi kawasan super premium, tentunya konsep pengembangan Labuan Bajo akan berbeda dengan kawasan wisata lainnya. Jokowi sendiri ingin adanya diferensiasi antara Labuan Bajo dengan detinasi wisata lainnya.
"Kita harapkan disini belanjanya lebih besar, stay-nya tinggalnya lebih lama, kita harapkan itu. Artinya bukan jumlah turisnya, tapi spendingnya belanjanya yang lebih banyak," ucap Jokowi di Plataran Komodo Labuan Bajo Nusa Tenggara Timur, Senin 20 Januari 2020.
Reporter: Lizsa Egeham
Baca juga:
4 Potret Romantis Liburan Syahrini dan Reino Barack di Labuan Bajo
Presiden Jokowi Mengaku Kaget Melihat Pelabuhan Logistik Wae Kelambu, Kenapa?
Vaksinasi di Manggarai Barat Dipercepat untuk Bangkitkan Pariwisata Labuan Bajo
Diajak Nisya Ahmad Liburan ke Labuan Bajo, Jawaban Rafathar Curi Perhatian
Kapal Pesiar Terbakar di Labuan Bajo, 21 Wisatawan Berhasil Dievakuasi