Jokowi Resmikan RS Jenderal TNI L.B Moerdani: Pembangunan Cepat Sekali, 20 Hari
"Di masa pandemi seperti sekarang, faskes di semua negara sangat dibutuhkan, terutama utamanya di daerah yang sulit terjangkau agar masyarakat terlayani ketika menghadapi masalah kesehatan," kata Jokowi.
Presiden Joko Widodo atau Jokowi, bersyukur dengan peresmian Rumah Sakit Jenderal TNI L.B. Moerdani di Merauke, Papua. Menurut dia, rumah sakit tersebut dibangun sangat cepat hanya dalam waktu 20 hari.
"Alhamdulillah pembangunan Rumah Sakit Jenderal TNI L.B. Moerdani sudah selesai dan siap dimanfaatkan, ini dibangun sangat cepat sekali, kurang lebih 20an hari," kata Jokowi seperti dikutip lewat siaran daring, Minggu (3/10).
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Apa yang dilakukan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Papua? Pak Kapolri beliau jam 5 sudah berada di Papua, dengan Panglima TNI. Jadi beliau tidak bisa hadir, karena beliau tidak bisa hadir tentunya kita tidak mengikutsertakan para pejabat lainnya. Sehingga murni kita adalah PP Polri pada acara hari ini ya.
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Apa yang dilakukan Presiden Jokowi pada hari Jumat, 8 Desember? Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima surat kepercayaan dari 10 duta besar luar biasa dan berkuasa penuh (LBBP) negara-negara sahabat.
Jokowi menjelaskan, cepatnya pembangunan rumah sakit sebetulnya diperuntukkan khusus dalam rangka kecepatan kita menangani Covid-19 di Papua, khususnya di Kabupaten Merauke. Namun diketahui, saat ini kasus Covid-19 secara nasional sudah melandai.
"Awalnya untuk penanganan Covid, tapi Covid sudah menurun, sudah melandai, jadi ini (rumah sakit) juga selain untuk mendukung pelaksanaan PON XX di Papua, ini nanti juga bisa dimanfaatkan pasca PON untuk melayani seluruh masyarakat yang ada," harap Jokowi.
Jokowi menjamin, Rumah Sakit Jenderal TNI L.B. Moerdani memiliki fasilitas lengkap. Mulai dari ruang rawat inap isolasi, karantina, laboratorium, IGD dan radiologi dan juga farmasi.
Mantan gubernur DKI ini pun meyakini, fasilitas tersebut sangat dibutuhkan untuk membantu penanganan masyarakat yang sakit, dengan pelayanan yang cepat, mudah dan terjangkau.
"Di masa pandemi seperti sekarang, faskes di semua negara sangat dibutuhkan, terutama utamanya di daerah yang sulit terjangkau agar masyarakat terlayani ketika menghadapi masalah kesehatan," kata Jokowi.
Reporter: Muhammad Radityo
Sumber : Liputan6.com
Baca juga:
Jokowi Resmikan RS Jenderal TNI L.B Moerdani: Pembangunan Cepat Sekali, 20 Hari
Jokowi Beli Pisang di Pasar Sota Merauke Seharga Rp20 Ribu, Dibayar Rp1 Juta
Presiden Jokowi: Terminal Baru Bandara Mopah akan Dorong Lahirnya Sentra Ekonomi Baru
Jokowi 7 Tahun Bangun Perbatasan: Representasi Kemajuan Indonesia
Jokowi Resmikan Terminal Baru Bandara Mopah Merauke, Berharap Ekonomi Makin Efisien