Jokowi sebut kasus vaksin palsu momentum reformasi farmasi
Jokowi menyebutkan di daerah Ciracas terdapat 167 anak yang pernah diberi vaksin palsu.
Presiden Joko Widodo pagi ini menyaksikan pemberian vaksin ulang terhadap anak-anak yang pernah diberikan vaksin palsu di Puskesmas Ciracas, Jakarta Timur. Jokowi menyebutkan di daerah Ciracas terdapat 167 anak yang pernah diberi vaksin palsu, namun pagi ini hanya 36 anak yang diberikan vaksin ulang.
"Besok diundang lagi berikutnya diundang lagi sampai semuanya terselesaikan sesuai dengan data-data yang telah dilakukan,"" kata Jokowi di lokasi, Senin (18/7).
Jokowi menambahkan kasus vaksin palsu menjadi momentum melakukan reformasi memperbaiki tata kelola distribusi baik menyangkut industri farmasi maupun obat-obatan. "Saya kira golnya ke sana," ujarnya.
Jokowi menyatakan kedatangannya ke lokasi bertujuan untuk memastikan bahwa pihak Puskesmas dengan dibantu Kementerian Kesehatan memberikan fasilitas vaksin ulang.
"Yang kedua saya ingin menyampaikan agar masyarakat tetap tenang karena ini sekali lagi peristiwa ini adalah menyangkut waktu yang lama perlu kehati-hatian perlu penelusuran dalam jangka waktu yang panjang, sehingga yang dirugikan dari adanya vaksin ulang ini nanti betul-betul."
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Kapan Pasar Jongke diresmikan oleh Presiden Jokowi? Pada Sabtu (27/7), Presiden Jokowi meresmikan Pasar Jongke yang berada di Laweyan, Kota Surakarta.
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Apa yang dilakukan Presiden Jokowi saat mengunjungi Pasar Purworejo? Salah satu kunjungan Presiden Jokowi adalah ke Pasar Purworejo. Di sana dia asyik berbincang dengan para pedagang.
-
Siapa yang mengunjungi Presiden Jokowi di Indonesia? Presiden Jokowi menerima kunjungan kenegaraan dari pemimpin Gereja Katolik sekaligus Kepala Negara Vatikan, Paus Fransiskus, di Istana Merdeka, Jakarta, pada Rabu, 4 September 2024.
-
Kenapa Presiden Jokowi melarang Kaesang maju di Pilgub Jakarta? Zulhas menyebut, Presiden Jokowi enggan jika Kaesang maju dalam pilgub Jakarta."Tadi saya tanya sama Bapak (Jokowi) habis rapat, 'Pak, gimana kalau Kaesang maju wagub Jakarta?'. 'Waduh', gitu, 'Jangan Pak Zul', katanya," kata Zulhas di DPP PAN, Jakarta Selatan, Senin (3/6).
Baca juga:
Fahri Hamzah sebut ada perusahaan BUMN monopoli vaksin impor
Presiden Jokowi sidak vaksinasi ulang di Puskesmas Ciracas
Ahok ngaku istri khawatir anak kena vaksin palsu
RS Mutiara Bunda Ciledug digeruduk keluarga korban vaksin palsu