Jokowi sebut kondisi JK sudah sangat fit
"Besok atau Senin sudah 100 persen lagi kerja," kata Jokowi.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah menjenguk Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) sebanyak dua kali. Pertama ketika JK masih di RSCM pada Rabu (9/9) petang dan kedua, bersama Ibu Negara Iriana, Jokowi kembali menjenguk di rumah dinas Wapres pada Kamis (10/9) pagi tadi.
Jokowi mengaku bila kondisi kesehatan JK, yang baru menjalani operasi pemasangan ring di jantung, sudah membaik. Bahkan, kata Jokowi, keadaan JK sudah sangat fit dan siap bekerja kembali.
"Baik, tadi malam saya ketemu, tadi pagi saya ketemu. Sudah sangat fit," kata Jokowi di Menteng Dalam, Jakarta Selatan, Kamis (10/9).
Jokowi membantah bila selama JK sakit pemerintahan sedikit terganggu. Dia memastikan bila Senin pekan depan, JK sudah kembali beraktivitas.
"Tidak (ganggu pemerintahan). Besok atau Senin sudah 100 persen lagi kerja," kata Jokowi.
Sebelumnya, Presiden Jokowi mengaku untuk beberapa hari ini jadwal acara dengan Wakil Presiden Jusuf Kalla terpaksa dipangkas. Sebab, Jk atau biasa disapa itu tengah sakit.
"Dalam sehari dua hari ini iyalah. Tadi sudah ketemu di rumah dinas," kata Jokowi.
JK melakukan pemeriksaan kesehatan pada Rabu (9/9) pagi dan dipasangi ring di jantungnya oleh tim dokter kepresidenan. JK beristirahat di paviliun RSCM hingga Kamis pagi tadi.
Baca juga:
Jokowi pangkas rapat dengan JK satu dua hari ke depan
Megawati pesan JK tak terlalu sibuk bekerja
Megawati jenguk JK di rumah dinas
Dengar JK sakit, Mega bakal jenguk ke rumah dinas
Pesan Mufidah Kalla ke JK: Bekerja jangan menggebu-gebu
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Kapan Pasar Jongke diresmikan oleh Presiden Jokowi? Pada Sabtu (27/7), Presiden Jokowi meresmikan Pasar Jongke yang berada di Laweyan, Kota Surakarta.
-
Siapa yang mengunjungi Presiden Jokowi di Indonesia? Presiden Jokowi menerima kunjungan kenegaraan dari pemimpin Gereja Katolik sekaligus Kepala Negara Vatikan, Paus Fransiskus, di Istana Merdeka, Jakarta, pada Rabu, 4 September 2024.
-
Apa yang dilakukan Presiden Jokowi saat mengunjungi Pasar Purworejo? Salah satu kunjungan Presiden Jokowi adalah ke Pasar Purworejo. Di sana dia asyik berbincang dengan para pedagang.
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Apa yang dilakukan Presiden Jokowi pada hari Jumat, 8 Desember? Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima surat kepercayaan dari 10 duta besar luar biasa dan berkuasa penuh (LBBP) negara-negara sahabat.