Jokowi sumbang 1 ekor sapi kurban seberat 1,5 ton di Masjid Istiqlal
Sapi Jokowi dan JK tiba jam 09:30 WIB.
Sapi kurban milik Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) tiba di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, pada pukul 9.30 WIB.
Penyerahan dua hewan kurban tersebut dilakukan oleh Wakil Ketua Masjid Baiturrahim Istana, Bambang Priyo dan Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Djarot Sri Sulistyo, kepada pihak Masjid Istiqlal.
-
Siapa yang mengikuti sholat Idul Adha di masjid atau lapangan terbuka? Di pagi hari Idul Adha, umat Muslim berkumpul di masjid-masjid atau lapangan terbuka untuk melaksanakan sholat berjemaah, mengikuti sunnah Nabi Muhammad SAW.
-
Kapan sidang isbat Idul Adha dilaksanakan? Sidang isbat dilakukan dengan merujuk pada hasil rukyatul hilal, di mana pelaksanaannya berada pada titik di seluruh Indonesia.
-
Apa yang dilakukan saat Idul Adha? Idul Adha termasuk salah satu hari raya besar yang diperingati oleh masyarakat Muslim di seluruh dunia. Ini disebut juga dengan hari raya haji atau hari raya kurban. Sebab, Idul Adha bertepatan dengan momentum ibadah haji dan ritual penyembelihan kurban yang dilakukan umat Muslim.
-
Kapan sholat Idul Adha dilaksanakan? Sholat Idul Adha merupakan salah satu momen penting dalam kalender umat Islam yang dirayakan setiap 10 Dzulhijjah.
-
Siapa saja yang terlibat dalam sidang isbat Idul Adha? Sidang isbat diikuti oleh Majelis Ulama Indonesia, perwakilan DPR, ormas Islam, dan duta besar dari negara-negara di luar negeri.
-
Kenapa sidang isbat Idul Adha penting? Dengan begitu, umat Muslim akan mengetahui kapan jatuhnya awal bulan Zulhijah dan Hari Raya Idul Adha.
"Ini sapi RI 1 dan RI 2, baru sampai sekitar jam setengah 10 tadi," kata Bambang di Masjid Istiqlal, Jakarta, Minggu (11/9).
Dua sapi tersebut diketahui merupakan jenis sapi Ongole dan memiliki bobot yang berbeda. Sapi milik presiden memiliki berat 1,5 ton, sedangkan sapi milik JK mempunyai berat 1,3 ton.
"Milik RI 1 umurnya 9 tahun. RI 2 umurnya 8 tahun. Ini tadi dari Depok," ujar Bambang.
Bambang mengatakan, dua sapi tersebut didatangkan dari Tuban, Jawa Timur. Sebelum sampai di Masjid Istiqlal, sapi-sapi tersebut ditransitkan terlebih dahulu di peternakan Tapos, Depok.
Rencananya, dua sapi kurban tersebut akan disembelih bersama sapi-sapi lain di Masjid Istiqlal pada besok malam. Dengan bertambahnya dua sapi milik presiden dan wakil presiden tersebut, total hewan kurban di Masjid Istiqlal sebanyak 12 ekor sapi dan 4 ekor kambing.
(mdk/hrs)