Jumat Agung Saat Pandemi Corona, Jokowi Minta Masyarakat Tetap Sabar & Saling Kasih
"Pandemi Covid-19 ini adalah ujian yang tengah dihadapi umat manusia. Kita akan melaluinya dengan segenap kesabaran, kedisiplinan, dan tetap saling mengasihi," tulis Jokowi di akun Instagram pribadinya @jokowi.
Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengucapkan selamat memperingati Jumat Agung untuk semua umat Kristiani. Meski perayaan di tahun ini dalam suasana pandemi akibat Virus Corona atau Covid-19, Jokowi berpesan agar masyarakat dapat sabar dan tetap saling mengasihi.
"Pandemi Covid-19 ini adalah ujian yang tengah dihadapi umat manusia. Kita akan melaluinya dengan segenap kesabaran, kedisiplinan, dan tetap saling mengasihi," tulis Jokowi di akun Instagram pribadinya @jokowi, Jumat (10/4). Jokowi juga mengunggah sebuah foto yang bertulis 'Selamat Memperingati Hari Jumat Agung'.
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Apa yang dilakukan Presiden Jokowi pada hari Jumat, 8 Desember? Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima surat kepercayaan dari 10 duta besar luar biasa dan berkuasa penuh (LBBP) negara-negara sahabat.
-
Apa isi dari gugatan terhadap Presiden Jokowi? Gugatan itu terkait dengan tindakan administrasi pemerintah atau tindakan faktual.
-
Kapan Jokowi memanggil Kapolri dan Jaksa Agung? "Sudah saya panggil tadi," kata Presiden Jokowi saat diwawancarai di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (27/5).
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
Sebelumnya, Kementerian Agama (Kemenag) menyampaikan salam keagamaan kepada umat kristen yang merayakan Jumat Agung. Lewat pesannya, Kemenag ingin jika perayaan hari ini tetap dilangsungkan secara khidmat meski dari rumah.
"Selamat memperingati Jumat Agung, Selamat beribadah di rumah bersama keluarga terkasih," tulis Kementerian Agama melalui akun Twitter resminya, Jumat (10/4/2020).
Dirjen Bimas Kristen, Thomas Pentury, mengatakan perayaan tahun ini dirasa berbeda seiring adanya wabah Covid-19. Dia mengajak seluruh umat Kristen Indonesia untuk menghargai, merawat dan memuliakan Kehidupan
"Mari menjadi gereja yang bangkit, bersaksi, dan solid melayani dalam masyarakat yang majemuk di tengah realitas keragaman denominasi Gereja," kata dia lewat siaran pers diterima.
Diketahui, Jumat Agung adalah sebuah pengingat hari bersejarah umat kristiani dalam memperingati penyaliban Yesus Kristus dan wafat-Nya di Golgota.
Reporter: Lizsa Egeham
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Cegah Penyebaran Covid-19, Perayaan Paskah di Jember Dilakukan Secara Online
Rayakan Paskah, Uskup Agung Minta Umat Ikuti Misa Lewat Streaming & Radio
Kue Domba Bermasker Meriahkan Hari Paskah di Jerman
Cegah Sebaran Corona, Kemenag Minta Umat Kristiani Rayakan Paskah di Rumah
Cegah Corona, GPIW NTT Tiadakan Pawai dan Obor Perayaan Paskah