Kecelakaan di Tol Padaleunyi, 14 orang luka-luka
Adapun 14 orang yang mengalami luka dilarikan ke Rumah Sakit Santosa Kopo Bandung.
Kecelakaan melibatkan tiga kendaraan terjadi di ruas Tol Padalarang-Cileunyi (Padaleunyi). Sedikitnya 14 orang penumpang mengalami luka-luka dalam kejadian itu.
"Korban luka mencapai 14 orang," kata Kabid Humas Polda Jabar Kombes Yusri Yunus, Kamis (18/8).
Kejadian berawal ketika mobil Grand Livina bernomor polisi D 1296 XR melaju menuju arah Cileunyi pada pagi hari tadi sekitar pukul 06.30 WIB. Saat tiba di kilometer 129.700, mobil yang dikendalikan Justinus Djuniawan (45) itu berusaha menghindari genangan air akibat guyuran hujan kemarin malam.
"Sopir ini banting setir, hingga menabrak median tengah dengan berakhir dalam posisi menghadap ke selatan dan mengakibatkan perlambatan laju kendaraan secara mendadak," ungkapnya.
Saat perlambatan, datang mini bus Suzuki Carry nopol D 1743 WH dikendarai Solihin (42) yang juga tidak bisa mengendalikan kendaraannya. Setelahnya disusul Bus Restu Jaya bernomor polisi F 7847 UB.
"Karena kurang mengantisipasi dengan rem, bus menabrak mini bus. Mini bus juga membanting setir ke kiri bahu jalan hingga terguling," ungkapnya. Bus Restu Jaya kemudian terguling ke bahu jalan.
Mendapati laporan tersebut polisi langsung ke tempat kejadian perkara dan langsung mengevakuasi tiga kendaraan yang mengalami rusak berat. Adapun 14 orang yang mengalami luka dilarikan ke Rumah Sakit Santosa Kopo Bandung.
-
Di mana kecelakaan kereta api di Bandung itu terjadi? Pada 29 Maret 1924, sebuah kecelakaan kereta api terjadi di Rancaekek, Bandung.
-
Kenapa kepadatan kendaraan di Gerbang Tol Kalikangkung berdampak pada ruas tol Semarang? Kepadatan kendaraan yang keluar dari gerbang Tol Kalikangkung berdampak pula pada kepadatan arus kendaraan di ruas tol dalam kota Semarang. Antrean kendaraan cukup panjang terlihat mulai dari ruas tol Manyaran hingga Jatingaleh.
-
Kapan kecelakaan kereta api di Rancaekek, Bandung terjadi? Pada 29 Maret 1924, sebuah kecelakaan kereta api terjadi di Rancaekek, Bandung.
-
Siapa yang menghidupkan kembali lomba kereta peti sabun di Bandung? Setelah vakum selama 35 tahun, lomba kereta peti sabun kembali dilaksanakan di Kota Bandung, Jawa Barat pada 26 dan 27 Agustus 2023 mendatang.
-
Apa arti dari huruf D pada pelat nomor kendaraan di Bandung? Dari pasukan Batalyon D Inggris inilah asal muasal huruf Pelat nomor D pada kendaraan di Bandung dan sekitarnya bermula.
-
Apa yang dilakukan oleh pengendara mobil merah di Tol Indraprabu? Pengendara mobil merah nekat melaju lawan arah di jalur tol.
Baca juga:
Taksi dan pikap kecelakaan di Pasar Gembrong
Ambulans bawa jenazah masuk jurang di Karo, 11 luka-luka
Freed terjun ke kali depan Mal Pluit, sopir diduga mengantuk
Menyalip dari laju kiri, pikap menabrak bus hingga ringsek
Mobil tertabrak kereta, Kepala Ombudsman Jateng meninggal di tempat