Kehadiran Kaesang ke diskusi kewirausahaan bikin heboh ibu-ibu
Kehadiran Kaesang ke diskusi kewirausahaan bikin heboh ibu-ibu. Saat diskusi, Kaesang menjabarkan beberapa strategi bisnis yang dilakukannya. Termasuk menceritakan aplikasi bernama Madhang yang tengah dikerjakannya.
Ibu-ibu peserta diskusi kewirausahaan yang digelar di Ruang Bima, Komplek Balaikota Yogyakarta, dihebohkan dengan kehadiran anak bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep. Kaesang di acara diskusi tersebut didapuk menjadi pembicara.
Para ibu-ibu pun kemudian heboh saat Kaesang memasuki Ruang Bima. Mas Kaesang. Foto dulu yuk," ujar ibu-ibu peserta diskusi kewirausahaan tersebut, Rabu (10/1).
-
Kenapa Presiden Jokowi melarang Kaesang maju di Pilgub Jakarta? Zulhas menyebut, Presiden Jokowi enggan jika Kaesang maju dalam pilgub Jakarta."Tadi saya tanya sama Bapak (Jokowi) habis rapat, 'Pak, gimana kalau Kaesang maju wagub Jakarta?'. 'Waduh', gitu, 'Jangan Pak Zul', katanya," kata Zulhas di DPP PAN, Jakarta Selatan, Senin (3/6).
-
Kapan Pasar Jongke diresmikan oleh Presiden Jokowi? Pada Sabtu (27/7), Presiden Jokowi meresmikan Pasar Jongke yang berada di Laweyan, Kota Surakarta.
-
Siapa saja anak buah Jokowi yang minta anggaran? Sejumlah menteri dan pimpinan lembaga pemerintah ramai-ramai meminta tambahan anggaran kepada Dewan Perwakilan Rakyat (DPR). Permintaan itu disampaikan dalam rapat kerja kementerian dan lembaga dengan DPR. Mereka yang meminta tambahan anggaran di antaranya Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia, dan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa.
-
Apa saja yang diminta oleh anak buah Jokowi? Mereka yang meminta tambahan anggaran di antaranya Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia, dan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa.
-
Apa yang diserahkan oleh Presiden Jokowi di Banyuwangi? Total sertifikat tanah yang diserahkan mencapai 10.323 sertipikat dengan jumlah penerima sebanyak 8.633 kepala keluarga (KK).
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
Wali Kota Yogyakarta, Haryadi Suyuti yang menjadi moderator acara pun kemudian meminta ibu-ibu peserta untuk bersabar. Sebab nantinya akan disediakan sesi foto seusai acara diskusi.
"Ibu-ibu sabar ya. Nanti ada waktunya (foto) sendiri," terang Haryadi.
Saat diskusi, Kaesang menjabarkan beberapa strategi bisnis yang dilakukannya. Termasuk menceritakan aplikasi bernama Madhang yang tengah dikerjakannya.
Aplikasi Madhang yang tengah dikerjakan oleh Kaesang ini menghimpun para ibu-ibu rumah tangga untuk menjual makanan hasil masakannya. Nantinya ibu-ibu RT ini akan menjadi mitra Madhang dan jualannya akan diunggah di aplikasi Madhang.
"Jadi ibu-ibu bisa jualan makanan di situ (aplikasi Madhang). Ibu-ibu bisa upload foto makanan di Madhang. Kalau anak-anaknya enggak mau makan, makanannya dijual saja," ungkap Kaesang.
Usai Kaesang rampung menjadi pembicara, ibu-ibu yang menjadi peserta diskusi pun segera berebut berfoto dengan Kaesang. Keinginan foto bersama ini pun diladeni oleh Kaesang selama beberapa menit.
Baca juga:
Curhat Kaesang selama di Singapura, sudah 4 bulan tak dikirim uang jajan oleh Jokowi
Jawaban Kaesang ditanya mau Ahok, Anies atau Agus
Kelakuan kocak Iriana pingin nimbrung di Vlog Kaesang dan Kahiyang
Polisi limpahkan berkas Hidayat pelapor Kaesang ke Kejari Bekasi
Putra Jokowi jualan kaos kolektor kecebong di CFD Solo