Kemenag Diminta Sosialisasikan Prokes Cegah Klaster Covid-19 Jemaah Salat Tarawih
Azis mengingatkan adanya potensi klaster baru penyebaran Covid-19 apabila prokes tidak diterapkan saat salat berjemaah.
Wakil Ketua DPR RI Azis Syamsuddin meminta Kementerian Agama (Kemenag) dan Pemerintah Daerah (Pemda) di seluruh Indonesia untuk dapat menyosialisasikan standar dan prosedur terhadap pelaksanaan tarawih berjemaah dan salat Idulfitri 1442 hijriah yang diatur melalui Surat Edaran (SE) Kemenag Nomor 3 tahun 2021.
Azis mengingatkan adanya potensi klaster baru penyebaran Covid-19 apabila prokes tidak diterapkan saat salat berjemaah.
-
Apa yang dimaksud dengan ucapan menyambut Ramadhan? Kata-kata ucapan menyambut Ramadhan 2024 dapat menjadi perekat silaturahmi, sekaligus disisipi doa-doa baik untuk Ramadhan esok.
-
Kenapa puasa Ramadhan bisa bermanfaat bagi kesehatan? Puasa itu menyehatkan badan. Kita yang sehat saja makin tambah sehat dengan berpuasa, teman-teman yang punya komorbid juga harus yakin puasa itu menyehatkan badan.
-
Apa yang dimaksud dengan niat puasa Ramadan? Niat doa puasa adalah salah satu bagian dari puasa yang sangat penting untuk kita lakukan.
-
Apa yang dirasakan saat Ramadan berakhir? Seiring dengan terbenamnya matahari di akhir Ramadan, kita merasakan campuran perasaan yang sulit diungkapkan dengan kata-kata.
-
Bagaimana kata-kata bijak Ramadan membantu meningkatkan kualitas ibadah? Dengan merenungkan dan mengamalkan pesan-pesan yang terkandung dalam kata-kata bijak Ramadan, umat Muslim dapat menemukan motivasi tambahan untuk menjalani bulan Ramadan dengan penuh keberkahan, keikhlasan, dan kesadaran akan nilai-nilai spiritual yang terkandung di dalamnya.
-
Apa itu sholat tarawih? Sholat tarawih merupakan salah satu ibadah khusus yang hanya terdapat di bulan Ramadan.
"Kemenag, Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 dan Pemda bersama aparat keamanan untuk melakukan pengawasan dan evaluasi berkala selama pelaksanaan salat tarawih berjemaah di setiap wilayah. Selalu mengimbau jemaah agar tetap mematuhi prokes dan menaati aturan yang telah ditetapkan, mencegah adanya klaster baru penyebaran Covid-19," kata Azis pada wartawan, Rabu (7/4).
"Potensi penyebaran dan klaster selalu ada," tambahnya.
Politikus Golkar itu mendorong pemeritah untuk duduk bersama menjalin komunikasi dan kordinasi dengan Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) agar menyediakan fasilitas prokes dan mengatur jarak warga pada saat pelaksanaan salat tarawih dan salat Idulfitri yang dilakukan secara berjemaah.
"Jangan sampai ada klaster baru. Pemda dan Satgas Covid-19 untuk menghentikan pelaksanaan salat tarawih berjemaah apabila ditemukan klaster baru pada pelaksanaan salat tarawih tersebut," tandasnya.
Reporter: Delvira Hutabarat
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Kelab Malam hingga Panti Pijat di Palembang Dilarang Beroperasi Selama Ramadan
MUI Palembang Imbau Ceramah Ramadan Tak Lebih dari 20 Menit
Selama Ramadan, Warga Solo Tidak Dibolehkan Tarawih Keliling
Sambut Ramadan, Hotel Hits di Jogja Luncurkan Program Unik Ini
Masjid di GDC Depok Gelar Pengajian hingga Persiapan Sambut Ramadan
Ridwan Kamil Pastikan Vaksinasi Covid-19 Tetap Berjalan di Bulan Ramadan