Ketua DPR Minta Penanggulangan Usai Tsunami Banten Fokus ke Penanganan Medis
Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Bambang Soesatyo meminta penanggulangan pascabencana tsunami di Banten fokus pada penanganan medis untuk mencegah bertambahnya korban.
Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Bambang Soesatyo meminta penanggulangan pascabencana tsunami di Banten fokus pada penanganan medis untuk mencegah bertambahnya korban.
"Penanggulangan paska tsunami hendaknya fokus pada langkah dan tindakan medis bagi warga yang terluka. Selain tim medis dan unsur-unsur BPBD setempat, pimpinan Polri dan TNI hendaknya juga mengerahkan satuan-satuan terdekat untuk menolong para korban luka," kata Bambang di dalam keterangannya, Senin (24/12).
-
Bagaimana cara BPBD Bantul mengatasi kekurangan EWS Tsunami? “Ke depan akan kita anggarkan lebih banyak lagi. Pengadaan EWS tsunami juga akan kita ajukan ke APBD maupun pusat. Kapan terealisasi tidak tahu yang penting kami mengusulkan dulu,” kata Agus.
-
Kapan tsunami Storegga terjadi? Tsunami kolosal yang melanda Eropa utara lebih dari 8.000 tahun yang lalu mungkin telah membinasakan penduduk Zaman Batu di Inggris utara.
-
Apa penyebab tsunami Storegga? Dipicu oleh tanah longsor besar di bawah air di lepas pantai Norwegia, peristiwa ini menyebabkan gelombang raksasa setinggi lebih dari 20 meter (65 kaki) menghantam Kepulauan Shetland, yang terletak di utara daratan Skotlandia.
-
Di mana tsunami Storegga terjadi? Tsunami kolosal yang melanda Eropa utara lebih dari 8.000 tahun yang lalu mungkin telah membinasakan penduduk Zaman Batu di Inggris utara.
-
Kapan tsunami terjadi? Tsunami merupakan gelombang air laut besar yang dipicu oleh pusaran air di bawah laut akibat pergeseran lempeng bumi, erupsi gunung berapi bawah laut, hingga jatuhnya meteor ke laut.
-
Bagaimana tsunami Storegga mencapai Inggris utara? Lebih jauh ke selatan di Inggris utara, ketinggian ombak mencapai antara 3 dan 6 meter (10 hingga 20 kaki).
Pria yang akrab disapa Bamsoet ini meminta tenda penampungan, rumah sakit darurat dan obat-obatan, penyediaan selimut, dapur umum hingga ragam kebutuhan Balita segera disediakan. Dia juga meminta PT PLN bisa segera memulihkan listrik untuk warga setempat.
"Untuk percepatan pemulihan suasana, pimpinan DPR mendorong PLN dan Pertamina memastikan ketersediaan daya listrik dan BBM agar masyarakat dapat kembali beraktivitas sebagaimana biasanya," ungkapnya.
Bamsoet juga mengapresiasi Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) dalam menangani bencana tsunami di Banten. Politikus Partai Golkar ini mengaku akan berkomunikasi lebih lanjut dengan pimpinan institusi penanganan bencana untuk mempercepat penanganan bencana.
Diketahui, jumlah korban dan kerusakan akibat tsunami Banten atau di Selat Sunda bertambah. Data sementara yang berhasil dihimpun Posko BNPB hingga Minggu (23/12) pukul 16.00 WIB, tercatat 222 orang meninggal dunia, 843 orang luka-luka dan 28 orang hilang.
"Kerusakan material meliputi 556 unit rumah rusak, sembilan unit hotel rusak berat, 60 warung kuliner rusak, 350 kapal dan perahu rusak. Tidak ada korban warga negara asing. Semua warga Indonesia. Korban dan kerusakan ini meliputi di 4 kabupaten terdampak yaitu di Kabupaten Pandeglang, Serang, Lampung Selatan dan Tanggamus," kata Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho dalam keterangannya.
Baca juga:
Fakta Fakta Ilmiah Penyebab Dahsyatnya Tsunami Banten
Gerak Cepat Pemerintah Tangani Tsunami Banten
Eross Sheila on 7 Kenang Sosok Bani Seventeen: Mukanya Baby Face
Jadi Korban Tsunami Banten, Warga Depok Kehilangan Istri dan Anak
Kepala BMKG Bersyukur Jokowi Perintahkan Alat Deteksi Tsunami Diperbarui
Sejarah Kedahsyatan Letusan Gunung Krakatau dan Tsunami Banten