Komisi III DPR belum bahas pelaksanaan fit and proper test capim KPK
Hingga kini belum ada penugasan dari pimpinan DPR maupun Bamus terkait jadwal uji kelayakan dan kepatutan.
Wakil Ketua Komisi III DPR Benny Kabur Harman menyatakan sampai saat ini pihaknya belum membahas kapan waktu fit and proper test terhadap calon pemimpin (capim) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Pasalnya, kata dia, belum ada penugasan dari pimpinan DPR ataupun Badan Musyawarah (Bamus) DPR untuk melakukan fit and proper test kepada delapan nama capim KPK yang sudah lolos seleksi.
"Belum ada penugasan. Itu yang harus kalian kritik. Harusnya kan ada penugasan rapat paripurna dewan pada komisi III untuk melakukan fit and proper tes. Penugasan paripurna komisi III belum ada. Gimana mau dibahas," kata Benny di Gedung DPR, Jakarta, Senin (12/10).
Menurut Benny, jika belum ada penugasan dari pemimpin DPR ataupun Bamus, maka pihaknya tidak dapat melakukan fit and proper test. Walaupun pimpinan DPR telah membacakan surat Presiden Joko Widodo yang mengajukan delapan nama calon pimpinan KPK.
"Ya dengan mengandaikan kalau itu ditugaskan, tapi kan gak ada. Hanya membahas mimpi. Di paripurna kan cuma dibacakan," ujarnya.
Hal senada disampaikan pula oleh Wakil Ketua Komisi III lainnya yakni Desmond J Mahesa. Dia mengatakan, pihaknya tidak dapat melaksanakan uji kepatutan dan kelayakan terhadap capim KPK jika belum ada penugasan.
"Hari ini komisi III belum bisa proses karena belum ada rapat Bamus," katanya.
Baca juga:
Pansel desak DPR tuntaskan seleksi pimpinan ketimbang ribut RUU KPK
DPR minta rapat sama Jokowi, bahas revisi UU & capim KPK tanpa jaksa
Dianggap kotak-kotakan capim KPK, pansel bakal dipanggil DPR
Demokrat tidak masalah capim KPK tak ada perwakilan jaksa
Pimpinan DPR berikan tiga catatan terkait capim KPK
Gerindra: Pimpinan KPK tidak mutlak harus ada jaksa
Paripurna DPR bacakan surat Jokowi soal 8 nama Capim KPK
-
Apa yang disita KPK dari rumah kader PDIP di Jatim? Dia melanjutkan, di rumah Mahfud yang berada di perumahan Halim Perdana Kusuma telah disita dua handphone dan uang tunai pecahan Rp 20 ribu senilai Rp 300 juta rupiah
-
Apa yang dibahas dalam rapat pimpinan sementara DPRD Provinsi DKI Jakarta? "Pembahasan dan penetapan usulan nama Calon Penjabat Gubernur DKI Jakarta dari masing-masing Partai Politik DPRD Provinsi DKI Jakarta," demikian informasi tersebut.
-
Apa yang diuji coba oleh Pemprov DKI Jakarta? Penjelasan Pemprov DKI Uji Coba TransJakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta Dikawal Patwal Selama uji coba dengan menggunakan Bus Metro TransJakarta dikawal dengan petugas Patwal hingga ada penutupan sementara di beberapa persimpangan Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres.
-
Apa yang dilakukan anggota Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta saat rapat paripurna? Anggota Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta Cinta Mega kedapatan tengah bermain game slot saat rapat paripurna penyampaian pidato Penjabat (Pj) Gubernur terhadap Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2022 di Gedung DPRD DKI, Jakarta Pusat, Kamis (20/7).
-
Dimana rumah kader PDIP di Jatim yang digeledah KPK? Rumah yang digeledah itu diketahui berada jalan Halim perdana Kusuma Bangkalan, Madura, Jawa Timur.
-
Apa jabatan Purwanto di DPRD DKI Jakarta? Anggota Komisi A DPRD DKI Jakarta Purwanto meninggal dunia pada Selasa (5/12) pukul 20.05 WIB.