Laporan dari Ukraina: Jokowi Tak Pakai Rompi Antipeluru, Saat Ini Bertemu Zelensky
Menurut sumber ini, justru Pasukan Pengaman Presiden (Paspampres) yang mengenakan baju antipeluru.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersama sang istri, Iriana mengunjungi Ukraina, Rabu (29/6). Jokowi tiba di Peron 1 Stasiun Central Kyiv, Ukraina, sekitar pukul 08.50 waktu setempat.
Jokowi tampak menggunakan jaket biru dan celana hitam. Sedangkan Iriana mengenakan jaket biru dan kerudung putih.
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Bagaimana Presiden Jokowi diajak berfoto bersama? Jokowi bersama Menhan, Panglima TNI, dan tiga kepala staf kemudian kompak berfoto bersama menggunakan jaket bomber berwarna biru tua.
-
Apa yang dilakukan Jokowi di Sumatera Utara? Presiden Joko Widodo atau Jokowi melanjutkan kegiatan kunjungan kerja di Provinsi Sumatra Utara (Sumut), Jumat (15/4), dengan bertolak menuju Kabupaten Padang Lawas. Jokowi diagendakan meninjau Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sibuhuan hingga menyerahkan bantuan pangan untuk masyarakat.
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
Seorang sumber yang ikut dalam rombongan menceritakan, Jokowi tidak mendapat pengawalan khusus. Kepala Negara juga tidak menggunakan baju antipeluru.
"Tidak pakai baju antipeluru," kata sumber kepada merdeka.com.
Menurut sumber ini, justru Pasukan Pengaman Presiden (Paspampres) yang mengenakan baju antipeluru. "Di sini tidak perlu takut, orang-orang di sini baik," ujarnya.
Saat ini sekitar pukul 14.30 WIB, Jokowi sedang bertemu Presiden Ukraina Zelensky di ruang khusus. Sementara Paspampres berjaga di luar gedung. "Presiden sedang bertemu Presiden Ukraina," ucapnya.
Kedatangan Jokowi ke Ukraina disambut oleh Deputi Menteri Luar Negeri Ukraina Dmytro Senik, Kepala Komisi Hubungan Antar Pemerintah Ukraina-Indonesia Taras Kachka, dan pejabat KBRI Kyiv.
Pengawalan terus dilakukan tentara bersenjata laras panjang sampai Jokowi dan Iriana masuk ke dalam mobil. Sebelum tiba, Jokowi menempuh perjalanan selama kurang lebih 11 jam dari Polandia.
Di hari keempat agenda kunjungan kerjanya ke luar negeri, Jokowi dan Iriana akan berada di Ukraina untuk melakukan sejumlah kegiatan, diawali dengan mengunjungi puing-puing kompleks Apartemen Lipky di Kota Irpin.
Mereka juga diagendakan berkunjung ke Pusat Ilmiah dan Bedah Endokrin, Transplantasi Organ dan Jaringan Endokrin Ukraina di Kota Kyiv.
Pada siang harinya, kepala negara RI itu akan ke Istana Maryinsky untuk melakukan pertemuan dengan Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy.
Sore harinya, Jokowi dan Iriana beserta rombongan terbatas akan kembali ke Stasiun Central Kyiv untuk kemudian bertolak menuju ke Stasiun Przemysl di Polandia dengan menggunakan KLB.
(mdk/rnd)