Libur Natal, kendaraan melintas Jawa Barat meningkat
Libur Natal, kendaraan melintas Jawa Barat meningkat. Dari data Gerbang Tol Cileunyi, pada pukul 12.00-15.00 kendaraan keluar sebanyak 2.606 unit. Sedangkan pada 15.00-18.00 kendaraan keluar sebanyak 6.189 unit. Jumlah itu Melebihi biasanya sebanyak 3.583 unit, atau mengalami kenaikan 137 persen.
Volume kendaraan yang melintas di jalur Jawa Barat meningkat. Namun, sejauh ini, pihak kepolisian masih bisa mengendalikan kawasan yang padat.
Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Yusri Yunus menguraikan data Lantas Ops Lilin Lodaya 2017 pada hari Sabtu (23/12) pukul 15.00-18.00 WIB mengalami peningkatan.
-
Apa yang bisa dinikmati di Bandung? Bandung menawarkan banyak sekali pilihan untuk menjelajahi dan menikmati keajaiban alam bebas. Wisata Bandung ini bisa jadi destinasi liburan.
-
Apa saja yang bisa dinikmati di Bandung saat Lebaran? Selama liburan Lebaran, kamu tentu dapat menikmati suasana Kota Bandung yang ramai dengan beragam acara festival seni, pertunjukan musik, dan pameran seni. Jika sudah sampai di sini, jangan lupa juga untuk menjelajahi kuliner khas Bandung seperti makanan tradisional Sunda, kue basah, dan kopi lokal yang lezat.
-
Kapan Museum Patah Hati Bandung berlangsung? Adapun Museum Patah Hati Bandung merupakan event yang digelar terjadwal mulai tanggal 9 Oktober sampai 8 Desember 2023 mendatang.
-
Dimana letak Wisata Pakuhaji Bandung? Letaknya pun sangat dekat dengan pusat pemerintahan Kabupaten Bandung Barat.
-
Siapa yang kuliah di Bandung? Baik Kika maupun Jema tengah menjalani studi di Bandung, Jawa Barat.
-
Dimana letak Bandungan? Bandungan adalah kawasan wisata yang terletak di Semarang, menawarkan keindahan alam yang memikat dan udara sejuk pegunungan yang menyegarkan.
Dari data Gerbang Tol Cileunyi, pada pukul 12.00-15.00 kendaraan keluar sebanyak 2.606 unit. Sedangkan pada 15.00-18.00 kendaraan keluar sebanyak 6.189 unit. Jumlah itu Melebihi biasanya sebanyak 3.583 unit, atau mengalami kenaikan 137 persen.
Sedangkan untuk kendaraan yang masuk, pada pukul 12.00-15.00 terdapat 4.181 unit. Lalu, pada pukul 15.00-18.00 terdapat 5.895 unit. Jumlah itu meningkat 1.714 unit atau 41 persen.
Di Jalur Nagreg dari arah Bandung menuju Garut/Tasik, pada pukul 02.00-15.00 kendaraan yang melintas sebanyak 7.416 unit. Pada pukul 15.00-18.00 ada 6.665 unit
Untuk jalur Garut/Tasik menuju Bandung, pada pukul 12.00-15.00 kendaraan yang melintas ada 4.198 unit. Lalu, pada pukul 15.00-18.00 terdapat 3.990 unit kendaraan yang melintas.
Sementara untuk Gerbang Tol Soreang, kendaraan yang keluar pada pukul 12.00-15.00 sebanyak 1.989 unit. Lalu, pada pukul 15.00-18.00 hanya ada 831 unit.
Sedangkan untuk yang masuk pada pukul 12.00-15.00 ada 706 unit. Lalu pada pukul 15.00-18.00 terdapat 1.065 unit kendaraan.
"Sampai dengan saat ini tidak ada kejadian Menonjol di wilayah hukum Polres Bandung, situasi kamseltibcar lantas aman terkendali," ujar Yusri.
(mdk/eko)