Masjid Istiqlal bakal ditutup saat Raja Salman berkunjung
Masjid Istiqlal bakal ditutup saat Raja Salman berkunjung. Raja Arab Saudi Salman Bin Abdulaziz Al-Saud akan datang ke Indonesia pada 1-9 Maret. Di sela-sela kunjungannya tersebut, Raja Salman akan melaksanakan salat di Masjid Istiqlal. Rencananya, Raja Salman dan rombongan akan melaksanakan salat tahiyatul masjid.
Rencana kedatangan Raja Arab Saudi Salman Bin Abdulaziz Al-Saud pada 1 sampai 9 Maret ke Indonesia sudah santer terdengar sejak tahun lalu. Terlebih saat ada kabar bahwa Raja Salman akan membawa 1.500 orang dari Saudi ke Indonesia.
Di sela-sela kunjungannya tersebut, Raja Salman akan melaksanakan salat di Masjid Istiqlal. Namun, tidak semua rombongan akan ikut diboyong ke masjid tersebut.
"Rencananya kan yang datang ke Indonesia itu 1.500 orang tetapi saya yakin yang datang ke Istiqlal tidak akan sebanyak itu. Karena ruangan VIP terbatas," Kepala Bagian Protokol Masjid Istiqlal, Abu Hurairah Abdul Salam saat ditemui di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, Sabtu, (25/2).
Namun, kata Abu, ada ratusan pengawal dan pihak keluarga kerajaan yang mungkin datang ke Istiqlal. Kendati demikian, Abu belum mengetahui jumlah pastinya.
"Mungkin sekitar 800 orang. Kalau seandainya ke sini, 800 orang itu tidak akan mampir ke ruang VIP, tetapi langsung ke bagian tempat salat," jelasnya.
Raja Salman dijadwalkan tiba di Masjid Istiqlal usai salat zuhur. Rencananya, Raja Salman dan rombongan akan melaksanakan salat Tahiyatul Masjid saja.
"Jamaah masih bisa ikut salat Zuhur di Istiqlal, tetapi selama 30 menit usai shalat Zuhur kemungkinan tempat salat akan ditutup untuk umum. Setelah Raja Salman melaksanakan saalat tahiyatul masjid, masyarakat boleh masuk lagi. Secara umum Istiqlal tidak akan ditutup, hanya waktu itu saja," papar Abu.
-
Dimana tempat pelaksanaan ibadah haji yang membedakannya dengan umroh? Sedangkan sebagai ibadah wajib, haji mewajibkan semua jemaahnya untuk melakukan rukun yang dikerjakan di luar Mekkah. Rukun-rukun tersebut antara lain wukuf di Arafah, melempar jumroh di Mina, dan mabit atau menginap di Muzdalifah.
-
Bagaimana Arab Saudi membuat ibadah haji lebih aman? Menteri Kesehatan Fahd Al-Jalajel mengatakan berbagai upaya telah dilakukan untuk meningkatkan kesadaran tentang bahaya stres akibat cuaca panas dan bagaimana para jemaah dapat mengatasinya.
-
Kapan ibadah haji dilakukan? Pelaksanaan ibadah haji dilakukan setiap satu tahun sekali dan selalu memiliki jumlah jemaah yang banyak dan berasal dari seluruh penjuru dunia.
-
Apa yang Irfan Hakim lakukan di masjid? Irfan Hakim menunjukkan antusiasme yang tinggi ketika turut membantu para relawan membersihkan bagian dalam dan luar masjid. Meskipun berusia 48 tahun, lelaki tersebut bahkan tak segan untuk mengepel lantai masjid dan menyikat area tempat wudhu.
-
Kenapa beduk Masjid Jami Sabilul Huda Indramayu berlubang? Rupanya setelah tak jadi dipinjam, beduk itu tiba-tiba berlubang dengan sendirinya.
-
Siapa yang mengikuti sholat Idul Adha di masjid atau lapangan terbuka? Di pagi hari Idul Adha, umat Muslim berkumpul di masjid-masjid atau lapangan terbuka untuk melaksanakan sholat berjemaah, mengikuti sunnah Nabi Muhammad SAW.
Baca juga:
Rombongan Raja Salman datang, penerbangan reguler di Halim delay
Raja Salman kunjungi Istiqlal, minta toilet seperti di Hotel Raffles
Haji dan umroh gratis untuk polisi pengamanan Raja Salman
Paspampres gelar simulasi pengamanan Raja Salman di Bandara Halim
Sederet kekayaan Raja Saudi yang bikin dunia geleng-geleng