Megawati Soal Dianggap Puji Diri Sendiri: Saya Sudah Kenyang Pujian
Megawati mengatakan bahwa sejak bayi sudah dijaga atau mendapat hak istimewa sebagai anak Presiden Soekarno. Kelahirannya juga diumumkan oleh Kominfo yang pada masa itu menyebut jabatan Presiden sebagai paduka yang mulia.
Ketum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri angkat bicara terkait kritik karya ilmiah yang mengulas kepemimpinannya sebagai presiden periode 2001-2004 untuk memperoleh gelar profesor kehormatan dari Universitas Pertahanan RI. Megawati menyebut, sudah terlalu kenyang jika memujinya sendiri.
Mulanya, Megawati mengatakan bahwa sejak bayi sudah dijaga atau mendapat hak istimewa sebagai anak Presiden Soekarno. Kelahirannya juga diumumkan oleh Kominfo yang pada masa itu menyebut jabatan Presiden sebagai paduka yang mulia.
-
Siapa yang memuji kemampuan Megawati di lapangan? Bahkan, pelatih dari tim lawan mengakui betapa sulitnya menghadapi Megawati.
-
Siapa pacar Megawati Hangestri? Dalam unggahannya itu, ia menandai akun bernama Dio Novandra yang merupakan kekasihnya.
-
Siapa yang ingin bertemu dengan Megawati? Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyatakan keinginan untuk melakukan pertemuan dengan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
-
Bagaimana Megawati menampilkan sisi femininnya? Memiliki Sisi Feminim Meski terlihat tomboi, wanita 24 tahun ini juga memiliki sisi feminin yang menarik. Ia mengombinasikan blouse dengan ikat pinggang berwarna pink. Penampilannya terlihat cantik dan keren dengan tambahan kacamata di atas hijabnya.
-
Dimana Megawati memulai karir profesionalnya di Indonesia? Di awal tahun 2023, ia menjadi andalan klub Jakarta Pertamina Fastron di Proliga sebelum melanjutkan karirnya bersama klub bola voli Korea Selatan, Daejeon CheongKwanJang Red Sparks.
-
Bagaimana Megawati memulai karir atletiknya? Megawati memulai karir atletiknya pada usia 14 tahun dan berhasil menjadi bagian penting dalam tim Surabaya Bank Jatim pada Livoli Divisi Utama 2015.
"Dulu kan Presiden dibilang paduka yang mulia, dari paduka mulia Doktor Insinyur Soekarno telah lahir bla, bla, bla. Terus saya udah dijaga kan, dari bayi," kata Megawati saat orasi ilmiah pengukuhan gelar profesor kehormatan di Unhan RI, Jumat (11/6).
Sehingga, dengan kehidupannya yang istimewa Megawati tidak perlu untuk memuji dirinya sendiri. Terlebih, ia pernah menjabat Presiden kelima RI.
"Jadi kalau dipikir saya mau memuji muji diri saya mau sok sokan, lah udah apa ya, udah wareg, udah kenyang. Jadi Presiden udah, jadi anak Presiden udah, alhamdulillah," ucapnya.
Diberitakan, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri resmi menyandang gelar profesor kehormatan yang diberikan Universitas Pertahanan RI. Megawati menyandang profesor ilmu pertahanan bidang kepemimpinan strategi.
"Atas nama segenap civitas akademika Universitas Pertahanan terlebih dahulu kami menghaturkan selamat kepada Profesor Doktor Honoris Causa Megawati Soekarnoputri atas pencapaian prestasi akademik yang membanggakan ini," kata Rektor Unhan RI Laksamana TNI Prof Amarulla Octavian dalam tayangan youtube, Jumat (11/6).
Kemudian, ia mengucapkan terima kasih kepada keluarga besar Megawati Soekarnoputri atas doa restu, dukungan dan peran penting yang diberikan selama ini.
Dia juga mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada senat akademik. Serta dewan guru besar Unhan RI atas promosi yang diberikan kepada Profesor Doktor Honoris Causa Megawati Soekarnoputri menjadi profesor kehormatan ilmu pertahanan bidang kepemimpinan strategi.
"Kami berharap sidang senat terbuka pengukuhan gelar kepada Presiden Republik Indonesia oleh Universitas Pertahanan Indonesia dapat menjadi tradisi intelektual sebagaimana lazimnya berlaku di universitas universitas pertahanan di negara lain," tandasnya.
Pemberian gelar ini juga berdasarkan surat keputusan Mendikbudristek RI Nomor 33231/mpk.a/kp.05.00/2021 tentang Pengangkatan dalam Jabatan Akademik Dosen Tidak Tetap yang memutuskan dan menetapkan dosen tidak tetap nama Megawati Soekarnoputri.
Turut hadir dalam pengukuhan ini Ketua MPR Bambang Soesatyo, Ketua DPR Puan Maharani, Menhan Prabowo Subianto, Mendikbudristek Nadiem Makarim, Mensos Tri Rismaharini, Menteri KKP Sakti Wahyu Trenggono, MenPAN-RB Tjahjo Kumolo dan Seskab Pramono Anung.
Selain itu, ada Kepala BIN Budi Gunawan, Kasad Jenderal Andika Perkasa, Kasal Laksamana Yudo Margono, Kasau Fadjar Prasetyo. Turut hadir pula putra Megawati yakni Mohammad Rizki Pratama dan Mohammad Prananda Prabowo.
Baca juga:
Megawati: Orang Indonesia Tak Bisa Disiplin, Tapi Gotong Royong Luar Biasa
Megawati Mengaku Tanya ke Ahli Sejarah Soal Kebenaran RI Dijajah 350 Tahun
Jokowi Sebut Megawati Sangat Teruji Memperjuangkan Nasib Wong Cilik
Jokowi Puji Kepemimpinan Strategis Megawati Membela Rakyat dan Anti Korupsi
Megawati Heran Kedekatannya dengan Prabowo Diributkan