Menagih janji Jokowi usut penculikan aktivis termasuk Wiji Thukul
"Saya cuma pingin ngomong sama Pak Presiden itu karena saya yakin mata saya ini masih normal dan Pak Presiden juga punya telinga sama seperti kita semua. Semoga ini disampaikan pada hati beliau. Jadilah Presiden sebagaimana mestinya Presiden itu, kalau dirasa punya janji ya ditepati," kata putra Wiji Thukul, Fajar Mera
Ikatan Keluarga Orang Hilang Indonesia (IKOHI) dan keluarga Wiji Thukul menagih janji Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo (Jokowi) soal peristiwa penculikan aktivis tahun 1997-1998. Janji pengusutan tersebut diungkapkan Jokowi saat melakukan kampanye saat menjadi capres tahun 2014 lalu.
Wiji Thukul merupakan salah satu penyair dan aktivis yang menjadi korban penghilangan secara paksa di era Orde Baru jelang Reformasi bergulir. Hingga saat ini Wiji Thukul belum diketahui nasibnya.
"Itu dituangkan dalam dokumen Nawacita, (untuk) menyelesaikan (kasus) penghilangan orang secara paksa," ujar seorang aktifis HAM, Usman Hamid kepada awak media saat berada di Kantor Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Indonesia (YLBHI) Cikini, Jakarta Pusat, Rabu (25/1).
Aktivis yang juga tergabung dalam Ikatan Keluarga Orang Hilang Indonesia (IKOHI) ini menyebutkan, bahwa janji Jokowi untuk mengusut kasus orang hilang tidak hanya dilakukan pada saat Jokowi maju sebagai capres pada tahun 2014, tapi juga pada saat peringatan hari HAM.
"Dalam peringatan hari HAM, Presiden Joko Widodo bertemu dengan keluarga korban orang hilang dan kembali menyatakan janji Presiden untuk menyelesaikan pelangaran HAM tersebut. Bahkan ada usaha menelusuri kuburan massal yang diduga menjadi sumber untuk mengetahui masalah tersebut," tambahnya.
Usman juga berharap kesungguhan komitmen Presiden Jokowi untuk mengungkap kasus penghilangan aktivis secara paksa merupakan wujud kepedulian mantan Wali Kota Solo itu untuk menyelesaikan kasus ini.
Hal senada juga diungkapkan salah seorang sahabat Wiji Thukul, Wilson. Dia juga berharap Presden Jokowi segera melakukan sebuah langkah konkret untuk mengusut tuntas kasus penghilangan orang secara paksa itu.
"Bola ada di tangan Presiden sekarang apakah akan dijalankan atau tidak. Saya mengimbau Pak Jokowi untuk menyelesaikan kasus orang hilang menuju Indonesia yang lebih baik," kata dia.
Terpisah, putra Wiji Thukul, Fajar Merah, mengungkapkan agar Presiden Jokowi bisa benar-benar mengusut tuntas kasus yang sudah menghilangkan orangtuanya itu.
"Saya cuma pingin ngomong sama Pak Presiden itu karena saya yakin mata saya ini masih normal dan Pak Presiden juga punya telinga sama seperti kita semua. Semoga ini disampaikan pada hati beliau. Jadilah Presiden sebagaimana mestinya Presiden itu, kalau dirasa punya janji ya ditepati," ungkapnya.
-
Mengapa para aktivis mendesak Presiden Jokowi terkait pelanggaran HAM? Mereka mendesak segera diadilinya pihak-pihak yang diduga terlibat dalam sejumlah kasus kekerasan dan pelanggaran berat HAM.
-
Siapa yang meminta tanda tangan Presiden Jokowi? Pasangan artis Vino G Bastian dan Marsha Timothy kerap disebut sebagai orang tua idaman. Pasalnya demi impian sang anak, Jizzy Pearl Bastian, pasangan orang tua ini rela melakukan segala cara.
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Apa yang dilakukan Atta Halilintar saat Presiden Jokowi tiba di lokasi acara? Setelah sampai di lokasi acara akad nikah, Atta Halilintar segera berjalan ke depan untuk menjemput Presiden Jokowi.
-
Apa yang dilakukan Presiden Jokowi pada hari Jumat, 8 Desember? Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima surat kepercayaan dari 10 duta besar luar biasa dan berkuasa penuh (LBBP) negara-negara sahabat.
-
Apa yang Jokowi lakukan di Gudang Beras Bulog Pematang Kandis? Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau langsung Gudang Beras Bulog di Pematang Kandis,Kabupaten Merangin, Jambi. Kepala Negara mengaku, hal itu harus dilakukan demi memastikan ketersediaan beras jelang momentum hari raya Lebaran yang sisa sepekan lagi.
Baca juga:
Kisah kehidupan aktivis Wiji Thukul bakal ditayangkan di bioskop
Orang tua aktivis 1998 berkisah jelang pemutaran Film Wiji Thukul
Film Wiji Thukul diharap jadi cambuk pengusutan penculikan aktivis
Nonton film Wiji Thukul, Ahok ditemani Glenn Fredly