Menhan Prabowo Ajak PTN Kerjasama Perkuat Pertahanan Indonesia
Dia menjelaskan penandatanganan nota kesepahaman tersebut bertujuan untuk memanfaatkan segala sumber daya yang dimiliki oleh Kemhan dan Perguruan Tinggi Negeri dalam hal ini Unair dan ITS secara maksimal. Sehingga bisa mendukung upaya penyelenggaraan pertahanan negara.
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto melaksanakan kunjungan kerja ke Perguruan Tinggi Negeri (PTN) Universitas Airlangga (Unair) dan Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) dan sekaligus menyaksikan acara Penandatanganan Nota Kesepahaman antara Kementerian Pertahanan (Kemhan) dengan Kedua Perguruan Tinggi tersebut, Senin(7/9).
Prabowo juga meminta agar seluruh pihak untuk sama-sama mewujudkan pertahanan yang kuat tangguh dan mandiri.
-
Apa yang ditolak mentah-mentah oleh Prabowo Subianto? Kesimpulan Prabowo lawan perintah Jokowi dan menolak mentah-mentah Kaesang untuk menjadi gubernur DKI Jakarta adalah tidak benar.
-
Kapan Prabowo Subianto menjabat sebagai Menteri Pertahanan? Menteri Kementerian Pertahanan (2019-sekarang)
-
Apa yang diusung Prabowo Subianto dalam acara tersebut? Ketua Umum Pilar 08, Kanisius Karyadi, mengatakan bahwa kegiatan yang diikuti oleh 70 ribu lebih peserta ini merupakan bentuk dukungan terhadap Prabowo Subianto dalam menjaga dan merawat Persatuan Indonesia, sejalan dengan Sila ke-3 Pancasila.
-
Apa yang dilakukan Menhan Prabowo Subianto bersama Kasau Marsekal Fadjar Prasetyo? Prabowo duduk di kursi belakang pesawat F-16. Pilot membawanya terbang pada ketinggian 10.000 kaki.
-
Kapan Prabowo Subianto menjalani operasi? "Puji syukur 1 minggu lalu tim dokter berhasil melakukan tindakan medis untuk memulihkan cidera yang saya alami selama ini," ungkapnya, demikian dikutip dari keterangan unggahan.
-
Kapan Prabowo tiba di Sumatera Barat? Calon Presiden (Capres) nomor urut 2 Prabowo Subianto tiba di Bandara Internasional Minangkabau (BIM) Padang Pariaman pada Sabtu (9/12) pagi.
"Mari kita sama-sama mewujudkan pertahanan negara Indonesia yang kuat, tangguh dan mandiri melalui kegiatan kerja sama pendidikan, penelitian dan pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi," kata Prabowo dalam keterangan pers, Selasa(7/9).
Dia menjelaskan penandatanganan nota kesepahaman tersebut bertujuan untuk memanfaatkan segala sumber daya yang dimiliki oleh Kemhan dan Perguruan Tinggi Negeri dalam hal ini Unair dan ITS secara maksimal. Sehingga bisa mendukung upaya penyelenggaraan pertahanan negara.
Tidak hanya itu, Prabowo juga mengapresiasi dan penghargaan yang tinggi kepada pihak Unair dan ITS atas terwujudnya jalinan hubungan kerja sama. Dia juga berhadap dapat membangun komitmen dan sinergitas melalui penyelenggaraan kegiatan pendidikan, penelitian serta pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi.
Sementara ruang lingkup Nota Kesepahaman antara Kemhan RI dengan Unair dan ITS antara lain, Pertama, Penyelenggaraan Pendidikan, Pelatihan, Penelitian, Pengabdian kepada Masyarakat dan Pengembangan Kelembagaan, Kedua, Penyelenggaraan Kolaborasi Riset dan Pengembangan Sumber Daya, Ketiga, Penyelenggaraan Kegiatan Ilmiah, Kajian Ilmiah, Seminar dan Lokakarya, Keempat, Penyediaan Komponen Pendidikan dan Tenaga Ahli, dan Kelima, Kegiatan lainnya yang disepakati oleh Kemhan RI, Unair serta ITS.
Dalam kunjungan ini, Menhan juga mengapresiasi hasil-hasil penelitian yang diperlihatkan oleh dua universitas tersebut, di antaranya vaksin yang dikembangkan oleh Unair dan ventilator, oksigen konsentrator, sepeda motor listrik, dan teknologi kapal selam yang dikembangkan oleh ITS.
Bersama Rektor Unair Prof. Dr. Mohammad Nasih, SE., MT., Ak., CMA., dan Rektor ITS Prof. Dr. Ir. Mochamad Ashari, M.Eng., Menhan Prabowo Subianto selama kunjungan kerja tersebut didampingi Rektor UNHAN RI Laksdya TNI Prof. Dr. Amarulla Octavian, S.T., M.Sc., DESD., CIQnR., CIQaR., IPU., Asisten Khusus Menhan Bidang Manajemen Pertahanan Negara Letjen TNI (Purn) Sjafrie Sjamsoeddin, Dirjen Pothan Kemhan Mayjen TNI Dadang Hendrayudha, Kabaranahan Kemhan Marsda TNI Yusuf Jauhari, M.Eng., dan Kabalitbang Kemhan Marsda TNI Julexi Tambayong.
Baca juga:
VIDEO: Sudah Tiga Kali Kalah, Prabowo Didorong Maju Lagi Jadi Capres di 2024
Prabowo Sampaikan ke Jokowi: Harus Berani Pindahkan Ibu Kota, Kita Teruskan Pak!
Jokowi dan Prabowo Tinjau Sodetan Akses Jalan ke IKN
Antusiasme Masyarakat Balikpapan Saat Jokowi dan Prabowo Tinjau Vaksinasi
Didampingi Prabowo, Jokowi Tinjau Vaksinasi di Kalimantan Timur