Momen Jokowi dan Ma'ruf Amin Tinjau Pameran Alutsista
Mantan Wali Kota Solo tersebut pun menanyakan beberapa jenis alutsista kepada Hadi. Selanjutnya Hadi pun menjelaskannya alutsista yang dipamerkan dari Renstra 2019 .
Presiden Joko Widodo (Jokowi) usai melakukan upacara HUT TNI ke-76 sempat melakukan tinjauan alat utama sistem persenjataan (alutsista) milik negara. Dalam tinjauan tersebut Jokowi mengendarai sendiri mobil boogie bersama Wakil Presiden Ma'ruf Amin serta Ibu Negara, Iriana Jokowi, Serta Istri Wakil Presiden Ma'ruf Amin, Wuri Esti Handayani Ma'ruf Amin menuju tempat pameran di Jalan Merdeka Utara,Jakarta,Selasa(5/10).
Jokowi pun melihat-lihat beberapa alutsista yang dipamerkan. Dalam tinjauan tersebut Mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut didampingi Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, Kasad Jenderal TNI Andika Perkasa, Kasal Laksamana TNI Yudo Margono dan Kasau Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, serta Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.
-
Kenapa Presiden Jokowi mendukung Timnas Indonesia? Dalam unggahan yang sama, Jokowi menyisipkan doa dan harapan agar Timnas Indonesia mampu melaju hingga ke babak berikutnya. “Selangkah lagi untuk melaju ke fase kualifikasi babak ketiga Piala Dunia 2026, Teruslah berjuang dengan penuh semangat” ungkapnya.
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Siapa yang diusulkan Presiden Jokowi sebagai calon Panglima TNI? Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengusulkan Jenderal TNI Agus Subiyanto sebagai calon Panglima TNI.
-
Siapa yang meminta tanda tangan Presiden Jokowi? Pasangan artis Vino G Bastian dan Marsha Timothy kerap disebut sebagai orang tua idaman. Pasalnya demi impian sang anak, Jizzy Pearl Bastian, pasangan orang tua ini rela melakukan segala cara.
-
Apa isi dari gugatan terhadap Presiden Jokowi? Gugatan itu terkait dengan tindakan administrasi pemerintah atau tindakan faktual.
Mantan Wali Kota Solo tersebut pun menanyakan beberapa jenis alutsista kepada Hadi. Selanjutnya Hadi pun menjelaskannya alutsista yang dipamerkan dari Renstra 2019 .
"Berarti ini baru-baru semua ya?" kata Jokowi kepada Hadi.
"Iya baru-baru semua pak," jawab Hadi.
Kemudian Andika pun menjelaskan keunggulan dari alutsista yang dikunjungi Jokowi tadi. "Ini ada yang menonjol pak, kami di AD punya 56, pelurunya 38. Jadi satu mobil cuma satu saja," kata Andika kepada Jokowi.
"Kalau kita enggak anu (pameran) kita enggak tahu punya barang-barang seperti ini," ungkap Jokowi.
Tidak hanya Jokowi yang antusias. Terlihat Iriana dan Wuri juga terlihat antusias. Mereka sempat berfoto bersama di depan alutsista yang dipamerkan. Jokowi pun sempat bersoloroh kepada Iriana.
"Mau naik yang mana? Yang mana? Ini? Biar yang nyetel Pak Andika," kata Jokowi pada Iriana.
Baca juga:
Jokowi Sebut Pameran Alutsista Bentuk Transparansi Kepada Publik
Momen Jokowi Tersenyum Dengar Jumlah Pasien Covid Nol di RS Indrapura Surabaya
Mahfud MD di HUT ke-76 TNI: Terus Berkontribusi Dalam Penanganan Pandemi
HUT TNI, Bendera Merah Putih Raksasa Berkibar di Langit Jakarta
Jokowi ke TNI: Kita Harus Bergeser dari Kebijakan Belanja Jadi Investasi Pertahanan