Momen Presiden Prabowo Tunjuk Anies dan Hormat ke Jenderal Sepuh
Momen tersebut terjadi saat Prabowo satu per satu menyalami tokoh-tokoh nasional dan petinggi dari negara sahabat.
Presiden Prabowo Subianto salam hormat kepada jenderal (purnawirawan) TNI Try Sutrisno, usai pelantikan di sidang paripurna MPR, Jakarta, Minggu (20/10).
Momen tersebut terjadi saat Prabowo satu per satu menyalami tokoh-tokoh nasional dan petinggi dari negara sahabat.
- Seperti Prabowo, Tiga Presiden dari Negara Ini Juga Berasal dari Latar Belakang Militer
- Momen Prabowo Subianto Jamu 9 Pimpinan Negara Usai Dilantik jadi Presiden
- Momen-Momen Prabowo Selalu Sungkem ke Wanita Usia 105 Tahun, Sosok Sangat Dihormati Presiden
- Momen Anies Baswedan Hormat Usai Disapa Prabowo
Awalnya Prabowo menyalami calon presiden Anies Baswedan, yang menjadi rivalnya di Pilpres 2024 kemarin.
Keduanya nampak akrab. Tangan kanan prabowo menjabat, sambil tangan kirinya menepuk pundak Anies. Selanjutnya Prabowo dan Anies cipika cipiki.
Usai itu, Prabowo menunjuk dada Anies sambil berbicara. Namun tidak diketahui apa yang diucapkan Prabowo.
Prabowo kemudian menyalami jenderal sepuh Try Sutrisno yang berdiri di samping Anies.
Keduanya cipika cipiki, kemudian sama-sama memberikan salam hormat.
Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka resmi dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2024-2029. Pelantikan digelar di Gedung Kura-Kura, Kompleks Parlemen Senayan, Minggu (20/10).
Saat mengucapkan sumpah, Prabowo berjanji akan memenuhi kewajiban sebagai Presiden RI. Dia juga berjanji akan memegang teguh Undang-Undang Dasar (UUD) dan segala peraturannya.
"Bismillahirrahmanirrahim, demi Allah saya bersumpah akan memenuhi kewajiban Presiden RI dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya, memegang teguh Undang-Undang Dasar, dan menjalankan segala Undang-Undang dan peraturannya dengan selurus lurusnya serta berbakti pada nusa dan bangsa," ucap Prabowo dengan suara lantang.