Mundur dari Rais Aam, KH Ma'ruf Amin diangkat jadi Mustasyar PBNU
KH Ma'ruf Amin resmi mundur dari jabatannya sebagai Rais Aam Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) setelah ditetapkan sebagai calon wakil presiden mendampingi Joko Widodo pada Pilpres 2019. Namun Ma'ruf masih memiliki tempat di organisasi Islam terbesar itu.
KH Ma'ruf Amin resmi mundur dari jabatannya sebagai Rais Aam Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) setelah ditetapkan sebagai calon wakil presiden mendampingi Joko Widodo pada Pilpres 2019. Namun Ma'ruf masih memiliki tempat di organisasi Islam terbesar itu.
Ma'ruf kini diangkat sebagai Dewan Penasihat atau Mustasyar PBNU masa khidmat 2015-2020.
-
Apa yang dikatakan Ma'ruf Amin tentang Universitas Indonesia (UI)? Ma'ruf Amin mengapresiasi Universitas Indonesia (UI) sebagai kampus yang melahirkan gagasan dan inovasi. Hal itu disampaikannya saat membuka UI Industrial-Government (I-GOV) Expo 2023 yang digelar di Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) UI, Depok, pada 5 Desember 2023."UI merupakan kampus yang menjadi tempat lahirnya gagasan dan inovasi. UI juga menjadi kampus yang berkontribusi besar dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi," kata Ma'ruf Amin.
-
Kenapa Ma'ruf Amin hadir di muktamar PKB? Diketahui, Ma'ruf Amin kembali dipercaya menjabat Ketua Dewan Syuro DPP PKB berdasarkan hasilMuktamar ke-VI yang digelar di Nusa Dua Bali, Minggu (25/8) lalu.
-
Kapan Ma'ruf Amin datang ke kantor DPP PKB? Berdasarkan pantauan merdeka.com, Ma'ruf datang sekira 15.46 WIB.
-
Kenapa Ma'ruf Amin berharap pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka melanjutkan Inpres Jalan Daerah? (Inpres Jalan Daerah) ini komitmen pemerintah mudah-mudahan ini dilanjutkan terus nanti oleh pemerintah yang akan datang. Komitmen ini, sebab ini kan pemberdayaan masyarakat, kesejahteraan yang merata, tidak hanya di pusat-pusat tapi juga di daerah-daerah," ujar dia, dikutip dari Antara.
-
Siapa orang tua Ma'ruf Amin? Ma’ruf Amin sendiri merupakan putra dari pasangan Kyai Haji Mohamad Amin dan Hajjah Maimoenah.
-
Siapa yang ditunjuk sebagai Pj Ketua PWNU Jatim? Pengasuh Pondok Pesantren Tebuireng, Jombang, KH Abdul Hakim Mahfudz alias Gus Kikin menilai penunjukannya menjadi Pj Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Timur sebagai hal yang biasa, yakni mengisi jabatan kosong.
Pengunduran diri Ma'ruf Amin disampaikan melalui rapat pleno yang dihadiri pengurus harian dan ketua-ketua lembaga serta Badan Otonom (Banom) PBNU. Keputusan Ma'ruf Amin diterima oleh Ketua Umum PBNU Said Aqil Siradj.
"Sesuai ketentuan, dinyatakan quorum untuk mengambil keputusan sebagai berikut, satu menerima pengunduran diri Rais Aam PBNU KH Ma'ruf Amin," ujar Said salam rapat pleno di PBNU, Jakarta Pusat, Sabtu (22/9).
Selanjutnya Ma'ruf Amin diputuskan masuk dalam jajaran dewan penasihat atau Mustasyar PBNU Masa khidmat 2015-2020. Sedangkan posisi yang ditinggalkan otomatis diduduki wakilnya KH Miftachul Akhyar.
"Dua, menetapkan Wakil Rais Aam PBNU KH Miftachul Akhyar sebagai pejabat Rais Aam. Tiga, menetapkan KH Ma'ruf Amin sebagai Mustasyar PBNU. Keputusan ini berlaku efektif sejak hari ini," ucap Said.
Pleno juga menugaskan PBNU untuk menuangkan perubahan struktur kepengurusan tersebut dalam Surat Keputusan PBNU yang baru.
Reporter: Nafiysul Qodar
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Mundur dari Rais Aam, KH Ma'ruf Amin diangkat jadi Mustasyar PBNU
Klaim tiap hari didukung berbagai kalangan, Ma'ruf yakin menangkan Pilpres 2019
Ma'ruf Amin: Kalau ingin Indonesia maju, harus disatukan di bawah Jokowi-Ma'ruf
Didampingi istrinya, Ma'ruf Amin hadiri deklarasi P-IJMA
Hina Megawati, Ma'ruf dan TGB, Ustaz Yahya Waloni dipolisikan
Ma'ruf sebut Jokowi sudah siapkan landasan ekonomi syariah