Naik Motor Bawa Mercon Jumbo, Dua ABG Dibekuk Polisi
Kedua ABG itu ditangkap saat polisi menggelar patroli.
Kedua ABG itu ditangkap saat polisi menggelar patroli.
Naik Motor Bawa Mercon Jumbo, Dua ABG Dibekuk Polisi
Anggota Polsek Sewon, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta mengamankan dua anak membawa mercon berukuran raksasa.
Dua anak ini diamankan pada Minggu (17/3) subuh.
- Kenyang Keluar Masuk Penjara, Maling Bersenjata Bondet Akhirnya Ambruk Ditembak Polisi
- Pemotor Berkendara sambil Merokok, Berujung Disuruh Dorong Motor Sendiri oleh Polisi!
- Tujuh Remaja Konvoi Bawa Bendera dan Petasan saat Bagi-Bagi Takjil di Kemayoran Ditangkap Polisi
- Kejar-kejaran Polisi dan Warga dengan Maling Motor Berujung Kecelakaan
Kasi Humas Polres Bantul AKP I Nengah Jeffry Prana Widnyana mengatakan, dua anak berinisial I (16) dan A (13) diamankan saat anggota Polsek Sewon menggelar patroli subuh. Polisi saat itu melihat dua anak membawa petasan atau mercon.
"Sewaktu patroli rutin, petugas melihat dua anak membawa benda mirip petasan atau mercon berukuran 16 sentimeter dan panjang 64 sentimeter. Keduanya sedang mengendarai sepeda motor di Bulak Pendowo, Sewon," kata Jeffry, Senin (18/3).
Jeffry mengatakan, Kapolsek Sewon Kompol Hanung Tri Widayanto yang patroli menghentikan dan mengecek benda apa yang dibawa anak itu.
"Ternyata itu sebuah petasan berukuran besar," ujar Jeffry.
Jeffry membeberkan kedua anak itu kemudian dibawa ke Polsek Sewon untuk dimintai keterangan dan dilakukan pembinaan. Selain itu, polisi juga memanggil kedua orangtua dari anak tersebut.
"Kepada masyarakat khususnya orangtua, untuk mengawasi perilaku anak-anaknya. Jangan sampai menjadi pelaku ataupun korban dari ledakan mercon atau petasan," kata Jeffry.