Operasi Patuh Jaya 2018 diharapkan bisa tekan pelanggaran lalu lintas
Sedang, Purwadi mengungkapkan, dalam penilangan terjadi peningkatan sekitar 12 persen dibandingkan 2016. Yang mana 2017 sebanyak 676.317 lembar tilang keluar dari kantong petugas kepolisian.
Wakapolda Metro Jaya, Brigjen Purwadi Arianto mengatakan, pihaknya siap melaksanakan Operasi Patuh Jaya 2018. Dalam operasi ini, sebanyak 2.380 personel dari gabungan TNI, dan Dinas Perhubungan (Dishub) dikerahkan untuk mengawal operasi tersebut.
Purwadi mengatakan, dalam operasi selama 14 hari ke depan, dari tanggal 26 April hingga 9 Mei, diharapkan adanya penurunan kasus. Di mana berdasarkan data 2017 terjadi sebanyak 2.023 kasus.
-
Dimana polisi melakukan pengaturan lalu lintas? Banjir mengakibatkan ruas jalan lintas Riau-Sumatera Utara (Sumut) tepatnya di Kecamatan Tanah Putih Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) terendam air.
-
Bagaimana polisi mengatur lalu lintas di lokasi banjir? “Kami lakukan pengaturan lalu lintas di lokasi jalan yang terendam banjir. Saat ini ketinggian debit air mencapai 50 centimeter,” ujar Iptu Rara, Selasa (9/1).
-
Bagaimana polisi tersebut disekap? Saat aksi percobaan pembunuhan itu dilakukan, korban memberontak sehingga pisau badik yang dipegang pelaku N mengenai jari korban dan mengeluarkan darah. "Selanjutnya tersangka N melakban kedua kaki agar korban tidak berontak.
-
Apa yang dimaksud dengan pangkat polisi? Mengutip dari laman polisi.com, tanda kepangkatan Polri adalah daftar tanda pangkat yang dipakai oleh Kepolisian Negara Indonesia.
-
Kenapa polisi melakukan pengaturan lalu lintas di lokasi banjir? Hal itu dilalakukan untuk mengantisipasi terjadinya kelumpuhan arus lalu lintas.
-
Bagaimana polisi menangani kasus perundungan ini? Polisi akan menerapkan sistem peradilan anak terhadap kedua pelaku. Kedua pelaku terancam pidana penjara selama tiga tahun dan denda Rp72 juta.
"Data jumlah kecelakaan lalin operasi patuh jaya 2017 sebanyak 2.023 kejadian, mengalami penurunan 239 kasus kejadian atau menurun sebanyak 13 persen, dibandingkan dengan periode yang sama tahun 2016 sebanyak 2.542 kejadian," ujarnya di Lapangan Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kamis (26/4).
"Selanjutnya jumlah korban meninggal dunia operasi patuh jaya 2017 sebanyak 420 orang mengalami peningkatan sebanyak 8 orang atau 2 persen dibandingkan periode yang sama tahun 2016 sebanyak 412 orang. Jumlah korban luka berat operasi patuh jaya 2017 sebanyak 407 orang mengalami penurunan sebanyak 217 orang atau 44 persen dibandingkan periode yang sama tahun 2016 sebanyak 724 orang," sambungnya.
Sedang, Purwadi mengungkapkan, dalam penilangan terjadi peningkatan sekitar 12 persen dibandingkan 2016. Yang mana 2017 sebanyak 676.317 lembar tilang keluar dari kantong petugas kepolisian.
"Teguran sebanyak 164.927 teguran. Secara umum dari hasil evaluasi tersebut di atas bahwa dominasi pelanggaran yang terjadi adalah pelanggaran kelengkapan surat-surat kendaraan, penggunaan safery belt, dan pelanggaran terhadap rambu atau marka jalan," ujarnya.
Oleh karena itu, dia menjelaskan, dengan adanya Operasi Patuh Jaya 2018 diharapkan seluruh masyarakat lebih taat dalam berkendaraan. "Untuk sasaran dan target operasi penajamannya ditentukan oleh masing-masing wilayah sesuai dengan anev situasi kamseltibtirlantas terkini," pungkasnya.
(mdk/fik)