Pangdam Jaya Respons Viral Mobil Dinas TNI Tabrak Kendaraan di Flyover Cawang
Peristiwa terjadi di flyover Cawang, Jakarta Selatan Minggu (13/3) sekira pukul 14.30 Wib.
Berdar di media sosial keluhan salah satu warga net usai kendaraannya ditabrak mobil dinas TNI berpelat 14-03. Diketahui, mobil dinas tersebut milik Kodam Jaya.
Peristiwa terjadi di flyover Cawang, Jakarta Selatan Minggu (13/3) sekira pukul 14.30 Wib.
-
Apa yang dibantah oleh TNI AD terkait video viral penganiayaan di Bandung? TNI Angkatan Darat (AD) membantah terkait narasi disampaikan pemuda inisial Y terduga pelaku penganiayaan yang mengaku sebagai keponakan dari Mayor Jenderal Rifky Nawawi.
-
Apa yang terjadi di video yang viral? Video berdurasi 20 detik tersebut memperlihatkan seseorang yang diklaim sebagai Gibran yang sedang menggendong bayi sambil mengumandangkan takbir.
-
Kenapa video tersebut viral? Video yang diunggahnya ini pun viral dan menuai perhatian warganet."YaAllah Kau bangunkan aku tengah malam, aku kira aku mimpi saat ku lihat suamiku sedang sujud," tulisnya di awal video yang diunggahnya.
-
Apa yang terjadi dalam video viral tersebut? Video yang menampilkan seorang sopir truk video call dengan keluarga dan menyatakan tak memperbolehkan anaknya jadi polisi viral di media sosial. Video itu diambil di depan kantor Polsek Tebo Tengah, Kabupaten Tebo, Jambi.
-
Kenapa video ini menjadi viral? Video ini viral dan sukses bikin warganet ikut sedih.
Merespons hal itu, Pangdam Jaya Mayjen Untung Budiharto membenarkan mobil dinas milik Kodam Jaya.
"Saya mendapat laporan ada anggota saya yang tabrakan dengan pengguna mobil," kata Untung saat dikonfirmasi, Selasa (14/3).
.
Untung hanya menjelaskan atas kecelakaan tersebut pihaknya telah memerintahkan agar persoalan itu diselesaikan dengan musyawarah antara pengendara yang ditabrak.
"Sudah saya perintahkan Staf saya untuk menyelesaikan masalah tersebut. Membantu personel tersebut, semoga bisa terselesaikan dengan baik," kata dia.
Sebelumnya, kabar kecelakaan itu ramai di twitter, lewat unggahan akun @delimalma menceritakan kronologi kecelakaan yang dialaminya. Bermula sekitar pukul 14.30 Wib pada Minggu (13/3) lalu, mobil miliknya Honda HRV ditabrak mobil dinas TNI dari belakang.
©2023 Merdeka.com
"Kronologi, Mobil sedan depan gue mendadak ngerem dan berhenti grgr ada lubang gede. Ya gue sebagai mobil di belakangnya ngerem mendadak juga dong," kata akun tersebut.
"Ehhh mobil dinas di belakang gue ga sigap apa emang lagi meleng, nabrak mobil gue deh," tambah dia.
Atas kecelakaan ini, pengemudi yang ditabrak mobil TNI sempat kesal karena biaya yang diganti tak sesuai. Ia pun menyebut kalau pengemudi mobil dinas itu berinisial KJ.
"Mobil gue ringsek gitu cuma dihargain 1 juta ama ni oknum keren banget deh Jujur gue udah kesel banget, udah sok2an bawa mobil dinas, taunya zonk banget ga mampu ganti," tulisnya.
(mdk/rhm)