Para aparat ini malah merampok mobil uang yang dikawal
Di antara mereka malah ada yang menggunakan uang tersebut buat membelikan hadiah istri muda.
Sudah menjadi kewajiban aparat melayani masyarakat dari serangan para penjahat. Ini juga sudah menjadi semboyan aparat yang siap melayani masyarakat tanpa meminta imbalan.
Namun lain cerita jika aparat tersebut malah menjadi penjahat. Menjadi tahanan rekan dipastikan dirasakan oknum nakal tersebut.
Kenakalan aparat itu terjadi ketika menjadi pengawal mobil pengantar uang. Bukannya mengawal, mereka malah menguras seluruh isi uang tersebut.
Berikut cerita para aparat pengawal mobil uang malah jadi perampok yang dikawal:
Baca juga:
Kronologi oknum Brimob kawal hingga bawa kabur uang Rp 4,8 miliar
Senjata oknum Brimob bawa kabur Rp 4,8 M tertinggal di mobil korban
Polisi janji lindungi murid Kak Seto yang dianiaya Brimob
Gara-gara Chihuahua, anggota Brimob bikin remaja 14 tahun masuk RS
Cerita warga dipaksa mencuri hingga dipukuli polisi
-
Siapa yang ditangkap polisi di Bandung? Pegi Setiawan adalah satu dari tiga orang yang yang masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) kasus pembunuhan Vina. Pegi Setiawan ditangkap tim Ditreskrimum Polda Jabar dan Bareskrim Mabes Polri di Kota Bandung. Momen itu terjadi saat dirinya pulang bekerja sebagai buruh bangunan.
-
Kenapa Saipul Jamil ditangkap polisi di Jelambar, Jakarta Barat? Saipul Jamil pernah terjerat kasus narkoba dan diamankan oleh Polsek Tambora di kawasan Jelambar, Jakarta Barat.
-
Mengapa polisi cepek semakin banyak di Jakarta? Munculnya polisi cepek sejalan dengan perkembangan wilayah perkotaan di Indonesia, terutama di Jakarta, yang kini dikenal sebagai salah satu kota metropolitan dengan tingkat kemacetan tertinggi dan durasi kemacetan terlama di Indonesia.
-
Siapa saja penerus para Jenderal Polisi? Ipda Muhammad Yudisthira Rycko anak Komjen Rycko Amelza Dahniel. Yudisthira lulusan Akpol 51 Adnyana Yuddhaga. Ipda Jevo Batara anak Irjen Napoleon Bonaparte. Jevo polisi muda berparas tampan. Iptu Ryan Rasyid anak Irjen Hendro Pandowo. Ryan baru lulus dari Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK). Ipda Adira Rizky Nugroho anak Irjen (Purn) Yazid Fanani. Adira peraih Adhi Makayasa Dia lulusan Akpol Angkatan ke-53 tahun 2022. Iptu Danny Trisespianto Arief Anak mantan Kapolri Sutarman.
-
Apa yang dimaksud dengan pangkat polisi? Mengutip dari laman polisi.com, tanda kepangkatan Polri adalah daftar tanda pangkat yang dipakai oleh Kepolisian Negara Indonesia.
-
Bagaimana polisi tersebut disekap? Saat aksi percobaan pembunuhan itu dilakukan, korban memberontak sehingga pisau badik yang dipegang pelaku N mengenai jari korban dan mengeluarkan darah. "Selanjutnya tersangka N melakban kedua kaki agar korban tidak berontak.
Oknum polisi rampok mobil yang dikawal senilai Rp 2,5 M
Perampokan terjadi saat mobil milik PT. Transnasional nopol B-2589-DT sedang membawa uang Rp 2,5 miliar dengan pengawalan Bripda S bersama dua karyawan perusahaan itu. Saat melintas di kawasan Cilandak, Bripda S menghentikan mobil dan mengatakan bahwa ada dua kawannya yang akan ikut menumpang mobil itu.
Namun di tengah jalan Bripda S menodongkan senjatanya kepada kedua karyawan tersebut, sedang dua rekannya menodongkan senjata tajam. Setelah dua karyawan dilumpuhkan Bripda S dan rekannya memindahkan uang itu ke mobil lain yang telah menunggu.
Selanjutnya kedua karyawan itu dibawa berputar-putar keliling Jakarta sebelum diturunkan di kawasan Jatinegara, Jakarta Timur. Mabes Polri meminta oknum anggota polisi, Bripda S, yang diduga terlibat dalam kasus perampokan senilai Rp 2,5 miliar milik PT. Transnasional dihukum seberat-beratnya.
"Harusnya dia mengamankan, tetapi malah merampoknya, maka harus ditingkatkan sepertiga dari hukuman yang seharusnya sepuluh tahun penjara," kata Wakadiv Humas Mabes Polri Brigjen Pol Anton Bachrul Alam di Jakarta, Jumat (20/01/2006).
Menurut dia jika hukuman kasus perampokan semestinya hanya 10 tahun, maka untuk pelaku perampokan yang dilakukan oknum anggota kepolisian menjadi 13 tahun penjara.
"Selain itu secara otomatis oknum polisi tersebut juga dipecat dari kesatuannya," tambah Anton.
Anggota TNI hadiahi istri muda rumah & emas usai rampok mobil G4S
Fotonya berjudul:
Kopral DSB menjadi otak perampokan Mobil Securicor G4S, jasa keamanan pengisian uang untuk ATM di Bandung senilai Rp 2,99 miliar. DSB yang kini sedang dalam proses pemecatan Pomdam III/Siliwangi mendapatkan bagian uang sekitar Rp 1 miliar.
"Uang itu berdasarkan pengakuan tersangka adalah untuk memberi hadiah kepada istri muda," kata Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Abdul Rakhman Baso, di Mapolrestabes Badung, Jumat (10/5).
Namun uang hasil kejahatan tersebut, tak lama disita pihak Kepolisian pasca ditangkapnya pelaku Jumat (3/5) lalu. Dari tersangka DSB didapat satu unit rumah di Kampung Jati, Kelurahan Nanjung, Kecamatan Margaasih, Kabupaten Bandung.
"Ada beberapa gram emas sejumlah Rp 28 juta," ungkapnya.
Ada juga rekening BRI atas nama Irma Yanti senilai Rp 250 juta. "DSB ini menyerahkan uang emas ke istri mudanya. Sementara rekening kita blokir," terangnya.
Sebelumnya, Polrestabes Bandung menangkap dua dari tiga tersangka perampokan Mobil Securicor, jasa keamanan pengisian uang untuk ATM di Bandung senilai Rp 2,99 miliar. Selain DSB ditangkap tersangka AS, sedangkan DF masuk dalam pencarian orang (DPO).
Oknum Brimob bawa kabur uang Rp 4,8 miliar mobil yang dikawal
Oknum Brimob Polda Jateng, Brigadir Supriyanto diduga terlibat dalam aksi perampokan sebesar Rp 4,8 miliar. Saat itu, Supriyanto tengah melakukan pengawalan sebuah jasa pengiriman uang PT Advantage Semarang.
Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Pol Alloysius Liliek Darmanto, menegaskan pihaknya hingga kini masih melakukan pengejaran terhadap oknum Brimob Srondol, Kota Semarang, Jawa Tengah tersebut.
"Dikejar sampai ketemu. Tinggal menunggu waktu saja," tegas Liliek.
Liliek menjelaskan, di dalam mobil jasa pengiriman uang milik PT Advantage tersebut terdapat tiga orang. "Mereka berangkat bertiga ke Solo. Dua karyawan, dan satu pengawal dari anggota Brimob Srondol," jelasnya.
Liliek juga membenarkan bila oknum anggota Brimob itu sedang melakukan pengawalan terhadap mobil jasa pengiriman uang tersebut.