Pengalaman Jokowi Jadi Presiden Pertama Kunjungi Dairi hingga Mobil Dikerumuni Warga
Saat di perjalanan, mobil Jokowi sempat tidak bisa bergerak menuju tempat pembagian sertifikat. Jalanan yang dilalui pun sesak dengan masyarakat. Mereka terlihat antusias ingin bertemu orang nomor satu Indonesia tersebut.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Dairi, Sumatera Utara, Kamis (3/2). Kehadiran Jokowi menyedot perhatian warga setempat.
Jokowi tiba menggunakan helikopter di Kabupaten Dairi. Dalam kunjungan kerja kali ini, mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut memberikan sertifikat kepada warga.
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
-
Siapa saja yang bertemu dengan Presiden Jokowi? Sejumlah petinggi PT Vale Indonesia Tbk bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (5/8) pagi. Petinggi PT Vale yang datang ke Istana di antaranya Direktur PT Vale Indonesia Febriany Eddy, Chairman Vale Base Metal Global Mark Cutifani, dan Chief Sustainable and Corp Affair Vale Base Metal Emily Olson.
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Kapan Jokowi memanggil dua menteri PKB tersebut? Presiden Joko Widodo (Jokowi) memanggil dua menteri Partai Kebangkitan Bangsa, yaitu Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Indonesia (Mendes-PDTT) Abdul Halim Iskandar dan Menaker Ida Fauziyah.
-
Siapa yang meminta tanda tangan Presiden Jokowi? Pasangan artis Vino G Bastian dan Marsha Timothy kerap disebut sebagai orang tua idaman. Pasalnya demi impian sang anak, Jizzy Pearl Bastian, pasangan orang tua ini rela melakukan segala cara.
Saat di perjalanan, mobil Jokowi sempat tidak bisa bergerak menuju tempat pembagian sertifikat. Jalanan yang dilalui pun sesak dengan masyarakat. Mereka terlihat antusias ingin bertemu orang nomor satu Indonesia tersebut.
"Tadi ramai banget pak dari turun helikopter sampai ke sini mobilnya enggak bisa jalan," kata Jokowi saat memulai pidato pada acara penyerahan sertifikat tanah untuk rakyat di Lapangan Sudirman, Kabupaten Dairi, Kamis (3/2).
Jokowi Presiden Pertama Kunjungi Dairi
Antusiasme mereka muncul karena Jokowi presiden pertama yang berkunjung ke sana. Karena itu keramaian terjadi di sana.
"Ternyata saya baru tahu kabupaten Dairi belum pernah dikunjungi presiden. Baru hari ini jadi rame banget," ujar Jokowi.
Setelah itu, dia membagikan sertifikat. Sebanyak 600 sertifikat, 400 sertifikat program ETSA, dan 200 sertifikat program retribusi tanah dibagikan.
"Ini penting yang nama sertifikat ini penting," tutup Jokowi.
(mdk/gil)