Peringati hari guru, ini pesan Bayu untuk guru-guru di Indonesia
Menurut Bayu, meski gaji tidak bisa mencukupi kebutuhan hidup, namun para Guru harus tetap menjaga semangat pengabdian.
Tanggal 25 November diperingati hari Guru di Indonesia. Namun bagi Bayu Prihartanto, guru honorer di Gunungkidul, hari Guru ini masih dimaknainya sebagai sebuah ceremonial belaka. Menurutnya, belum ada upaya nyata untuk membuat profesi guru menjadi profesi yang spesial.
"Siapa sekarang yang mau jadi guru kalau kesejahteraannya ala kadarnya. Kalau bukan karena keinginan yang kuat, mungkin gak ada orang mau jadi Guru," katanya pada merdeka.com, Rabu (25/11).
Meski sudah ada sertifikasi guru, namun hal tersebut tidak berguna bagi guru honorer sepertinya. Padahal mereka sama-sama mengajar seperti guru lainnya yang berstatus Pegawai Negeri.
"Kan sama, mengajar juga. Pemerintah perlu juga berpikir bagaimana nasib guru honorer seperti saya. Mungkin saya termasuk yang cukup beruntung masih bisa mencari nafkah dengan buka warung, tapi pasti ada yang tidak seberuntung saya," terangnya.
Di hari guru ini dia pun berpesan kepada guru-guru di Indonesia, khususnya guru honorer untuk menjaga profesionalisme. Meski gaji tidak bisa mencukupi kebutuhan hidup, harus tetap menjaga semangat pengabdian.
"Mengabdi sebagai seorang pendidik itu bukan cuma sekedar gaji. Gaji saya cuma Rp 300 ribu, mungkin ada yang lebih kecil dari saya. Tapi kita harus tetap semangat. Kalau kita patah arang, nanti siapa yang mau mendidik anak-anak bangsa ini. Banyak usaha yang bisa kita lakukan, insyaallah selalu ada jalan," pesannya.
Baca juga:
Paripurna DPRD Jateng nyanyikan 'Himne Guru' tapi salah
Ini pesan Arief Rachman agar guru mempunyai karakter kuat
Hari guru, Bjah salam hormat pada tokoh pendidikan Arief Rachman
Meme ucapan Hari Guru Nasional ramai beredar di media sosial
Bayu guru honorer bergaji kecil, putar otak biar dapur tetap ngepul
Peringati Hari Guru, Google tampil dengan doodle art khusus
Ruangguru.com berambisi tingkatkan kesejahteraan pengajar Indonesia
-
Apa kegiatan Atta Halilintar di Yogyakarta? Jadi, aku tuh ada acara, ada undangan di Yogyakarta. Kebetulan aku di Yogya dan di sini terkenal dengan wisata kulinernya, jadi aku yakin Yogya pasti the best buat makanan. Istri pun nitip makanan," pungkas Atta dalam live streaming di YouTubenya.
-
Bagaimana cara memperingati Hari Guru Sedunia? Ini menjadi kesempatan bagi seluruh masyarakat dunia, untuk memberikan apresiasi yang baik pada para guru.
-
Siapa yang menemui Sri Sultan HB X di Yogyakarta? Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkap isi pertemuannya dengan Sri Sultan Hamengku Buwono X di Keraton Klien Yogyakarta, pada Minggu (28/1).
-
Kapan Hari Guru Nasional diperingati? 25 November diperingati sebagai Hari Guru Nasional.