Petahana keok, jagoan PKS dan NasDem menang Pilkada Takalar
Petahana keok, jagoan PKS dan NasDem menang Pilkada Takalar. Begitu Syamsari Kitta-Ahmad Se're diumumkan menang Pilkada, massa pendukung pasangan nomor urut dua tersebut segera sujud syukur.
Rapat pleno rekapitulasi penghitungan dan penetapan hasil suara Pilkada Takalar, Sulsel di kantor KPU setempat di Jalan Mallongtarang Daeng Marong dinyatakan selesai sore ini, Rabu (22/2). Hasilnya Pilkada dimenangkan pasangan calon nomor urut 2, Syamsari Kitta-Ahmad Se're diusung Partai NasDem dan PKS, mengalahkan calon petahana pasangan calon nomor urut 1, Burhanuddin Baharuddin-Natsir Ibrahim, yang diusung Partai Golkar dan sejumlah partai lain.
Menyusul keluarnya hasil rekap ini, massa pendukung pasangan calon nomor urut 2 melakukan sujud syukur di Masjid Agung Takalar. Sebelumnya didahului ungkapan rasa syukur melalui alat pengeras suara oleh Tenri Olle Yasin Limpo selaku ketua tim pemenangan pasangan calon Syamsari Kitta- Ahmad Se're.
"Terima kasih dan bangga atas semua dukungan tim, relawan dan simpatisan. Perhitungan rekap telah selesai, semakin meyakinkan kita, menyongsong pimimpin baru untuk Takalar," kata Tenri.
Menurutnya, kemenangan Syamsari Kitta-Ahmad Se're ini adalah ketentuan Allah SWT. melalui tangan rakyat, memilih Syamsari dan Ahmad untuk memimpin Takalar hingga lima tahun mendatang.
Kepala Humas KPU Sulsel Asrar Marlang yang ditemui di kantor KPU Takalar mengatakan, baru saja rekapitulasi dan penetapan perolehan suara Pilkada Takalar. Hasilnya sama dengan hasil entry data model C1.
"Hasil rekap sama dengan entry data model C1 kemarin, dimenangkan paslon Syamsari Kitta-Ahmad Se're," kata Asrar Marlang.
Sebelumnya, real count KPU untuk Pilkada Takalar menunjukkan, pasangan Syamsari Kitta-Achmad Se're unggul dengan perolehan 88.113 suara atau 50.58 persen. Adapun pasangan petahana, Burhanuddin Baharuddin-Natsir Ibrahim perolehan suaranya di bawah dari rivalnya yakni 86.090 suara atau 49.42 persen.
Sementara itu massa pendukung petahana yang sebelumnya demo di kantor KPU Takalar, sore ini bergeser menuju kantor Panwaslu Takalar.
"Di sini kita tidak didengarkan, tidak satu pun komisioner keluar menemui kita. Olehnya mari kita bergeser ke kantor Panwaslu Takalar," seru salah seorang pengunjuk rasa melalui alat pengeras suara.
Meski demikian pengamanan oleh para petugas masih terus berlangsung. Kawat berduri yang melintang di jalan akses menuju kantor KPU Takalar tetap terpasang.