Politikus PDIP: Jokowi Ajak Masyarakat Pakai Masker saat Kunker di NTT
Video kerumunan massa yang menyambut kehadiran Presiden Jokowi di Maumere, NTT menuai perdebatan.
Video kerumunan massa yang menyambut kehadiran Presiden Jokowi di Maumere, NTT menuai perdebatan.
Politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Ruhut Sitompul mengatakan, saat itu Jokowi mengajak masyarakat yang menyambutnya agar tetap menggunakan masker.
-
Bagaimana hubungan Jokowi dan PDIP merenggang? Diketahui, hubungan Jokowi dengan partai Pimpinan Megawati Soekarnoputri itu merenggang saat keduanya beda pilihan dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
-
Apa yang dikatakan Habiburokhman tentang hubungan Jokowi dan PDIP? Habiburokhman menyebut, sejumlah orang yang kalah pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 sudah move on, usai pesta demokrasi tersebut dianggap berakhir. "Mungkin dari 100 persen sudah 60 persen orang move on. Kemudian juga tahapan kedua hari ke hari misalnya adanya statement dukungan, statement selamat dari kepala-kepala negara penting di dunia itu mungkin membuat sekitar 80 persen orang move on. Terakhir penetapan KPU kemarin mungkin sudah 95 persen orang move on," jelasnya.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
Ruhut mengatakan, masyarakat juga patuh protokol kesehatan. Dia mengaku belum lama ini berkunjung ke NTT, daerah di sana diketahui juga merupakan zona hijau.
"Di manapun mereka selalu pakai masker," kata dia, dikutip dari Antara, Rabu (24/2).
Kedatangan Presiden ke Kabupaten Sikka untuk meresmikan Bendungan Napun Gete. Dalam perjalanan, masyarakat menunggu rangkaian rombongan di pinggir jalan.
Saat perjalanan kendaraan yang membawa rombongan melambat, masyarakat langsung maju ke tengah jalan sehingga membuat iring-iringan berhenti.
Presiden sempat keluar dari jendela atas atap mobil untuk menyapa warga yang sudah menunggunya.
Pada kesempatan itu, Presiden Jokowi manfaatkannya guna mengajak warga menggunakan masker. Ia juga membagikan souvenir yang isinya antara lain masker.
Ruhut menjelaskan, kerumunan masyarakat yang mendekati mobil Presiden Jokowi di NTT itu bukan karena diundang.
"Jadi ya rasa cinta mereka kepada Presiden. Tapi itulah rasa mereka yang datang, Presidennya yang sangat santun dan rendah hati, mereka mau lihat," kata Ruhut.
Dia juga menjelaskan, kunjungan kerja Presiden ke NTT sangat bermanfaat bagi masyarakat di sana.
"Itu kan bapak presiden dalam rangka melaksanakan kegiatan berkaitan dengan yang kita tahu masalah pertanian untuk membantu kesejahteraan masyarakat di NTT, supaya pembangunan semakin baik," ujarnya.
Baca juga:
Dugaan Pelanggaran Protokol Kesehatan di NTT, Jokowi Dilaporkan ke Polisi
PKS Desak Jokowi Minta Maaf Karena Picu Kerumunan di NTT
PDIP Nilai Tak Ada Unsur Kesengajaan Terkait Kerumunan Presiden Jokowi di Maumere
Polisi Selidiki Kerumunan Resepsi Pernikahan di Samarinda Diduga Langgar Prokes
Istana Sebut Jokowi Tidak Langgar Aturan Soal Kerumunan di Maumere
Kerumunan di Kunker Jokowi, PKS Kritik Penegakan Hukum Prokes Kurang Adil