Polwan cantik Bripda Eka: Aku memang narsis
Nama Bripda Eka ngetop di forum dunia maya. Banyak foto-foto polwan cantik ini mejeng di sana.
Dalam satu thread forum dunia maya yang diposting Maret 2013 lalu, foto Bripda Eka Permatasari mejeng cukup banyak. Akun tersebut memuat foto anggota Ditlantas Polda Jabar dari masa ke masa. Foto itu menampilkan Eka mulai dari sekolah SMA hingga menjadi polisi.
Forum itu menyebut Eka sebagai polisi wanita (Polwan) Narsis. Penelusuran merdeka.com ada lebih dari 10 foto ditampilkan. Apa kata Bripda Eka mengenai forum tersebut?
-
Siapa saja yang berhasil menjadi Polwan? Kidung dan Gading berhasil menjadi Polisi Wanita (Polwan).
-
Mengapa Polwan itu membakar suaminya? Komisioner Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) Poengky Indarti mendorong Polda Jatim untuk segera melakukan investigasi karena dikhawatirkan Briptu FN mengalami depresi pasca persalinan alias baby blues. "Kami meminta Polda Jatim untuk memeriksa apakah ada kemungkinan tersangka mengalami Post Partum Depression yang berdampak pada tindakan keji di luar nalar," tutur Poengky saat dihubungi hari Senin (10/6).
-
Apa yang dialami oleh Polwan itu sehingga diduga melakukan pembunuhan? Psikolog klinis dari Yayasan Sahabatku, Indah Sulistyorini, menjelaskan bahwa gangguan kejiwaan baby blues merupakan hal biasa yang dialami empat dari lima ibu setelah melahirkan."Empat dari lima ibu yang melahirkan mengalami baby blues itu (hal yang) biasa," kata Indah dalam podcast eksklusif bersama Merdeka.
-
Siapa casis polwan yang menjadi sorotan? Seorang gadis cantik berhasil lolos seleksi menjadi polisi.
-
Siapa saja yang bisa mendaftar menjadi polwan? Tanpa pengecualian, semua wanita bisa mendaftarkan diri sebagai anggota polri, baik itu Tamtama, Bintara, Bintara Pembantu Penyidik, maupun Akpol.
-
Kapan Purnawarman meninggal? Purnawarman meninggal tahun 434 M.
"Aku memang bawaan orok (bayi) sepertinya narsis," kata Bripda Eka sambil tertawa kepada merdeka.com, Kamis (15/11).
Menurut Eka, foto di forum itu diambil dari situs jejaring Facebook. Setiap gerak-geriknya diabadikan dalam bidik lensa dan dipostingnya.
"Dulu sering, sekarang aku sudah jarang buka facebook lagi, tapi ya sudahlah buat seru-seruan saja," ungkapnya.
Dia tak masalah jika forum thread tersebut membicarakan ke hal yang positif. Namun dia tak berharap jika nantinya foto tersebut malah disalah gunakan. "Kalau positif sih enggak masalah, semoga tidak negatif," ungkap cewek 165 cm ini. Dia pun tak akan protes meski thread tersebut dibuat tanpa se-izinnya.
Wanita berambut sebahu ini memiliki nama lengkap Eka Permatasari Roswidiyaningsih.Dia lahir di Bandung
7 April 1993. Selain menekuni tugasnya sebagai polisi, Eka juga sedang menempuh pendidikan jurusan hukum Unpas 2013.
Eka ini juga ternyata baru memiliki pacar satu bulan lalu. Untuk identitas ia keberatan mengeksposnya.
Selain narsis, Eka tak jarang ke salon untuk memperhatikan wajah dan tubuhnya. "Cara memperhatikan tubuh aku, aku satu bulan satu kali cek ke salon untuk perawatan," terangnya.
Baca juga:
Mau ditilang Polwan secantik ini?
Dengan senyum, Bripda Eka ingin hapus kesan Polwan itu judes
Bripda Eka, awalnya model sekarang bangga jadi Polantas
Gara-gara Bripda Eka cantik, malah banyak yang mau ditilang
Polwan Lampung yang berfoto bugil disanksi pelanggaran kode etik