Prabowo: Indonesia Dulu Diejek Tidak Bisa Bikin Peniti, Sekarang Mampu Buat Pesawat
Prabowo menuturkan, pada saat awal kemerdekaan, Indonesia sempat diremehkan Belanda. Namun, Indonesia membuktikan mampu membuat sesuatu seperti pesawat terbang.
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menyebut bahwa industri pertahanan Indonesia agak lesu. Prabowo menegaskan bahwa sudah saatnya industri pertahanan Indonesia bangkit.
"Karena industri pertahanan kita tidak pernah mati, tetapi lesu, agak lesu sedikit. Namun, kita bertekad untuk kita sekarang bangkit," kata Prabowo saat pidato di PT Dirgantara Indonesia, Bandung, Jawa Barat, Kamis (15/6).
-
Siapa yang bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menemui Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
-
Apa yang dilakukan Menhan Prabowo Subianto bersama Kasau Marsekal Fadjar Prasetyo? Prabowo duduk di kursi belakang pesawat F-16. Pilot membawanya terbang pada ketinggian 10.000 kaki.
-
Apa yang ditolak mentah-mentah oleh Prabowo Subianto? Kesimpulan Prabowo lawan perintah Jokowi dan menolak mentah-mentah Kaesang untuk menjadi gubernur DKI Jakarta adalah tidak benar.
-
Apa yang diusung Prabowo Subianto dalam acara tersebut? Ketua Umum Pilar 08, Kanisius Karyadi, mengatakan bahwa kegiatan yang diikuti oleh 70 ribu lebih peserta ini merupakan bentuk dukungan terhadap Prabowo Subianto dalam menjaga dan merawat Persatuan Indonesia, sejalan dengan Sila ke-3 Pancasila.
-
Siapa yang menjadi keponakan Prabowo Subianto? Selain itu, ternyata Tommy masih memiliki hubungan keluarga dengan Prabowo, sebagai keponakan.
-
Apa yang terjadi saat Pramono Anung dan Puan Maharani bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua DPR RI sekaligus Ketua DPP PDIP Puan Maharani, terekam dalam kamera saat dirinya menarik bakal calon gubernur Jakarta Pramono Anung ke hadapan presiden terpilih Prabowo Subianto.
Prabowo menuturkan, pada saat awal kemerdekaan, Indonesia sempat diremehkan Belanda. Namun, Indonesia membuktikan mampu membuat sesuatu seperti pesawat terbang.
Artikel terkait Prabowo Subianto di Liputan6.com
"Dulu Belanda mengejek kita, mereka mengejek dengan mengatakan bagaimana Indonesia mau merdeka, bikin peniti saja enggak bisa, itu mereka katakan tahun 1945," ujar Prabowo.
Mampu Bikin Pesawat
Namun ejekan itu menjadi pemantik para pendiri bangsa seperti Bung Karno, Bung Hatta hingga BJ Habibie yang tidak hanya membuat peniti. Bahkan Indonesia mampu membuat pesawat.
"Dan kalian sudah buktikan bahwa kita mampu membuat pesawat terbang," kata Prabowo.
Menurutnya, sejak awal merdeka, pendiri bangsa Indonesia ingin menguasai teknologi dan menjadi negara industri.
"Apa yang kita lihat dan miliki sekarang, apa yang kita capai, apa yang disampaikan insinyur tadi ialah hasil pemikiran inisiatif, keberanian, dan keputusan pendahulu pendahulu kita," ucap Prabowo.
(mdk/gil)