Presiden Jokowi Bertemu Pengusaha dan Investor di Vietnam, Ini Dampak bagi Indonesia
Jokowi menyoroti pentingnya kolaborasi sektor bisnis untuk mewujudkan visi bersama kedua negara.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan kunjungan ke Vietnam untuk berdialog bisnis dengan beberapa pengusaha dan investor Indonesia.
- Pertemuan USINDO, Menteri Rosan Sampaikan Komitmen Indonesia untuk Investasi Berkelanjutan
- Jokowi Akui Banyak Pelaku Bisnis Khawatir Politik Indonesia Panas Jelang Pemilu 2024
- Jokowi Minta Dukungan PM Vietnam Agar Impor Beras Berjalan Lancar
- Bertemu Presiden JAPINDA, Jokowi Apresiasi Bantuan Promosi Kerja Sama Ekonomi
Presiden Jokowi Bertemu Pengusaha dan Investor di Vietnam, Ini Dampak bagi Indonesia
Jokowi menyoroti pentingnya kolaborasi sektor bisnis untuk mewujudkan visi bersama kedua negara.
Presiden Jokowi menyebutkan bahwa kolaborasi di sektor bisnis antara kedua negara Indonesia dan Vietnam adalah salah satu strategi yang harus ditingkatkan.
Pasar Vietnam yang tengah berkembang pesat, didukung oleh ekonomi yang stabil dan pertumbuhan kelas menengah yang signifikan, membuatnya menjadi target yang sangat menarik untuk mengeruk cuan, khususnya dari bisnis elektronik.
Salah satu pengusaha yang ikut dalam pertemuan tersebut, Modena yakin bahwa ekspansi ini akan membuka babak baru dalam sejarah kerja sama bisnis antara kedua negara, memperkuat hubungan bilateral yang berkelanjutan.
Langkah ini dilakukan sebagai respons terhadap visi bersama kedua negara untuk menjadi negara berpendapatan tinggi pada tahun 2045.
Sung Yong Hong, Group COO of Modena mengungkapkan pihaknya tidak hanya menjadi pelaku bisnis global yang memperkaya pilihan konsumen di Vietnam tetapi juga berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi dan hubungan erat antara Indonesia dan Vietnam.