Presiden Jokowi yang akan segera ngunduh mantu
Berbagai persiapan pun sudah dilakukan untuk kelancaran acara tersebut.
Pernikahan putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi), Gibran Rakabuming dengan Putri Solo 2009, Selvi Ananda Putri, semakin dekat. Meski tanggal pasti pernikahan belum disebutkan, namun Ibu Negara, Iriana Jokowi menyebut hari bahagia itu akan digelar pada bulan Juni.
Berbagai persiapan pun sudah dilakukan untuk kelancaran acara tersebut, seperti baju pengantin, gedung, dan katering.
Untuk busana yang akan digunakan pengantin bertema Jawa Klasik dengan kebaya dan beskap klasik berwarna hitam rancangan Hanif Aisyah Nanjaya. Untuk mempercantik rancangannya, Hanif juga akan menyulam benang gem warna emas di atas kain beludru hitam tersebut. Tidak hanya itu, dia juga akan memodifikasi bagian belakang kebaya dengan ekor yang menjuntai hingga lantai.
Upacara pernikahan itu rencananya akan digelar dengan tradisi Jawa di Graha Saba Buwana yang hanya berjarak 400 meter dari kediaman pribadi presiden Jokowi. Gedung yang akan digunakan keluarga nomor satu di Indonesia ini disebut-sebut biasa digunakan oleh kalangan masyarakat biasa dengan harga sewa yang jauh dari angka fantastis.
"Tanggal 1 Maret lalu saya pakai gedung ini buat resepsi pernikahan saya. Dulu saya masih dapet harga Rp 15 juta, tapi sekarang katanya sudah Rp 19 juta," ujar Dynar Widhy, warga Nusukan, Solo, yang pernah menggunakan gedung Graha, beberapa waktu lalu.
Menurut Dynar, dengan uang sewa tersebut dia mendapatkan fasilitas, kursi, sound system, dan mobil pengantin sedan Mercy. Sementara untuk keperluan katering, MC, dan perlengkapan lainnya ia harus merogoh kocek lagi. "Ada paket Rp 80 juta, itu kita dapet katering, MC dan perangkat lainnya," ungkapnya.
Dalam menyambut kehadiran mantu pertamanya, terlihat Iriana begitu antusias dalam mempersiapkan segala kebutuhannya. Bahkan, dia tidak sungkan untuk turun langsung mengurusi busana pengganti hingga berbelanja kebutuhan pokok.
Terlepas dari persiapan pernikahannya, Gibran juga telah menyiapkan sebuah rumah mewah 2 lantai yang jaraknya hanya 1 kilometer dari kediaman pribadi orangtuanya. Rumah tersebut terletak di sebuah perumahan model kluster bernama Kutai Townhouse di Jalan Kutai Barat II, Sumber Banjarsari, Solo. Gibran membeli rumah yang berada di deretan paling ujung seluas 140 meter persegi itu dengan harga sekitar Rp 900 juta.
Baca juga:
Pernah jadi presenter TV, calon mantu Jokowi pakai nama Selvi Ashyra
Jokowi mantu, Pemkot Solo ikut sibuk urusi persiapan
Jelang nikah, Selvi calon mantu Jokowi jadi mualaf
Persiapan anak Jokowi jelang nikah, beli rumah hingga sewa gedung
Jelang nikah, Gibran beli rumah seharga Rp 900 juta di Solo
-
Siapa yang menikah dengan anak bungsu Presiden Joko Widodo? Erina Gudono, seorang finalis Puteri Indonesia 2022, menemukan cinta dalam Kaesang Pangarep, anak bungsu Presiden RI Joko Widodo.
-
Apa yang menjadi latar belakang pernikahan Prabowo dan Titiek Soeharto? Menikah Pernikahan Prabowo dan Titiek Soeharto pun mencuri perhatian publik pada saat itu. Apalagi melihat latar belakang keluarga kedua orang tua mereka yang saat itu menjabat sebagai Presiden Republik Indonesia dan mantan Menteri Keuangan ke-8 dan Menteri Perdagangan ke-7.
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Bagaimana Presiden Jokowi diajak berfoto bersama? Jokowi bersama Menhan, Panglima TNI, dan tiga kepala staf kemudian kompak berfoto bersama menggunakan jaket bomber berwarna biru tua.
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Kenapa Prabowo bertemu Jokowi di Istana? Juru Bicara Menteri Pertahanam Dahnil Anzar Simanjuntak menyebut, pertemuan Prabowo dengan Jokowi untuk koordinasi terkait tugas-tugas pemerintahan.